Gawat Ribuan Kendaraan Terancam Bodong di Tangerang, Motor Paling Banyak

Ahmad Ridho - Senin, 2 Januari 2023 | 09:24 WIB
Instagram.com/ @samsat_cikokoltng
Ribuan kendaraan di Tangerang terancam bodong karena belum bayar pajak, Samsat Cikokol telah melakukan pendataan KBMDU ( Kendaraan Belum Mendaftar Ulang ) di Area Parkir Stasiun KA Pasar Anyar beberapa waktu lalu.

MOTOR Plus-online.com - Waduh ada sekitar 22 ribuan kendaraan terancam bodong, motor mendominasi.

Jangan sampai motor jadi bodong karena tidak membayar pajak, cuma jadi pajangan di rumah.

Motor yang pajaknya tidak dibayarkan sekurang-kurangnya selama dua tahun akan dihapus data STNK-nya.

Kalau sudah dihapus data STNK, motor bisa jadi bodong (ilegal).

Motor yang telat bayar pajak, data registrasi dan identifikasi akan dihapus kepolisian dan tidak akan bisa registrasi ulang.

Aturan penghapusan data kendaraan (STNK) akan berlaku tahun 2023 ini.

Penghapusan data kendaraan (STNK) motor dari daftar regident sesuai dengan Undang-Undang Nomor 22 tahun 2009, pasal 74 ayat (1) sampai dengan ( 3) dan teknis diatur dalam Perpol No 7 tahun 2021 tentang regident melalui tiga kali peringatan.

Pemilik motor yang telat atau tidak membayarkan pajak motornya siap-siap dihapus data STNK-nya.

Baca Juga: Canggih, Motor Bodong dan Pemotor Tidak Punya SIM Bisa Ketahuan Kamera Tilang Elektronik

Ribuan kendaraan di Tangerang juga terancam bodong karena telat dan tidak membayarkan pajak motornya.

Source : Tribun Jakarta,Instagram.com/ @samsat_cikokoltng
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.