Fabio Quartararo Lega Sudah Bisa Jajal Motor Di Tes Pramusim MotoGP 2023 Sepang

Joni Lono Mulia - Kamis, 9 Februari 2023 | 19:05 WIB
Twitter/FabioQ20
Pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP Fabio Quatararo lega libur MotoGP sudah selesai, kebelet jajal motor Yamaha M1 anyar di tes pramusim MotoGP 2023 Sepang

MOTOR Plus-online.com - Fabio Quartararo terang-terangan bilang lega kalau jeda liburan MotoGP sudah berakhir, malah udah kebelet naik motor MotoGP Yamaha M1 anyar.

Fabio Quartararo mengungkapkan langsung jelang tes pramsusim MotoGP 2023 Sepang, mulai Jumat-Minggu (10-12/2/2023).

Bahkan Fabio Quartararo sudah ada di Sepang Malaysia bersamaan dengan tes shakedown Sepang beberapa waktu lalu.

Tes shakedown adalah sesi uji coba untuk persiapan motor MotoGP yang hanya dilakukan test rider atau juga pembalap debutan.

Nah, Fabio Quartararo udah termasuk kategori pembalap reguler MotoGP maka tidak boleh ikut tes shakedown Sepang, (5-7/2/2023) lalu.

Pun begitu, Fabio Quartararo bertandang ke paddock skuat Yamaha pabrikan di hari terakhir tes shakedown Sepang.

Alih-alih adaptasi dan juga mencuri info dari test rider Yamaha pabrikan, Cal Crutchlow dan Katsuyuki Nakasuga terkait motor MotoGP Yamaha M1 2023.

"Sekian bulan menunggu berakhir juga, meskipun ada bagusnya sehingga ada waktu buat persiapan fisik lebih maksimal karena jadwal musim ini begitu panjang," beber Fabio Quartararo.

"Saya senang banget mencoba motor MotoGP Yamaha M1 2023 dan apa sih pengembangan yang sudah diperbuat," imbuhnya.

Baca Juga: Yamaha Makin Kompetitif, Fabio Quartararo Optimis Gelar Juara Dunia Kedua

Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular