Mulai Rp 9 Jutaan Motor Listrik ada yang Seperti Vespa Dijual di Indonesia Dapat Subsidi Pemerintah

Aong - Kamis, 9 Maret 2023 | 21:48 WIB
Facebook Dempro E-bike
Motor listrik Volta Mandala

Facebook
Pilihan lain motor listrik Volta

Sebagai informasi, Volta memiliki tiga model motor listrik yang dipasarkan di Tanah Air.

Pertama, Volta 401 yang dibanderol Rp 16,95 juta on the road (OTR) Pulau Jawa.

Jika dibeli dengan insentif Rp 7 juta, harganya menjadi Rp 9,95 juta OTR Jawa.

Kedua ada Volta Virgo yang dijual Rp 17,5 juta OTR Jawa, jika dengan insnentif Rp 7 juta harganya jadi Rp 10,5 juta.

Berikutnya, sobat juga bisa meminang Volta Mandala yang normalnya dibanderol Rp 18,35 juta OTR Jawa.

Setelah terkena insentif dari pemerintah, harga motor listrik mirip Vespa matic ini menjadi Rp 11,35 juta OTR Jawa.

Namun harga unit setelah terkena insentif ini bersifat estimasi, sebab harga dapat berubah sewaktu-waktu.

Sekadar info, motor listrik yang sudah dipastikan terkena insentif saat ini ada tia merek yakni Volta, Gesits, dan Selis.

Bukan cuma motor listrik, insentif ini juga berlaku untuk beragam kendaraan elektrifikasi.

Misalnya untuk konversi motor listrik dikenakan subsidi Rp 7 juta.

Untuk bus listrik, menerima insentif dengan jumlah 138 unit sampai sampai Desember 2023.

Sedangkan mobil listrik yang mendapat alokasi insentif, jumlahnya mencapai 35 ribu unit sampai akhir 2023.

Sementara ini yang sudah terkonfirmasi baru Hyundai dengan model IONIQ 5 dan Wuling dengan model Air ev.

Penulis : Aong
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.