Larangan Bule Rental Motor di Bali Jadi Sorotan, Humas Polda Bali Bilang Begini

Galih Setiadi - Selasa, 14 Maret 2023 | 15:10 WIB
Instagram.com/bali@motorsport
Sering bikin ulah akhirnya bule dilarang sewa motor di Bali, Humas Polda Bali beri tanggapan.

MOTOR Plus-online.com - Dunia maya digemparkan dengan kabar larangan bule untuk rental motor di Bali, Humas Polda Bali beri tanggapan.

Larangan rental atau sewa motor tersebut dilakukan Gubernur Bali, I Wayan Koster.

Dilarang menggunakan motor sewaan, Koster mengatakan turis asing atau bule bepergian memakai kendaraan travel.

Hal tersebut disampaikan di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Provinsi Bali.

"Sudah ada peraturan di Bali mengenai tata kelola pariwisata di Bali. Jadi WNA harus berpergian menggunakan mobil travel," ungkapnya mengutip Tribunnews.com.

"Tidak boleh lagi menggunakan sepeda motor atau kendaraan minjam atau sewa yang bukan dari travel agent," lanjutnya.

Kebijakan yang dibuat Koster ini menyusul banyaknya wisman yang ugal-ugalan dalam berkendara.

Selain itu peraturan yang ada banyak dilanggar oleh turis asing.

Baca Juga: Komentar Pengusaha Rental Motor Soal Bule Dilarang Sewa Motor Di Bali

"Saat ini banyak ditemukan turis-turis yang mengendarai sepeda motor secara ugal-ugalan, tidak memakai baju, helm bahkan tidak memiliki SIM," ungkapnya.

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.