Ujian SIM C1 Untuk Pemilik Moge Akan Berlaku Tahun Ini, Begini Penjelasan Polisi

M. Adam Samudra,Ardhana Adwitiya - Rabu, 31 Mei 2023 | 11:46 WIB
YouTube/GridOto News
Hunter Scrambler SK500 jadi motor ujian SIM C1, siap diterapkan polisi di Satpas Daan Mogot.

MOTOR Plus-online.com - Akan diterapkan Surat Izin Mengemudi (SIM) C1 khusus untuk pengendara motor gede (moge).

Ujian SIM C1 untuk pemilik moge nampaknya akan berlaku tahun ini.

Seperti diketahui, SIM C akan dipecah menjadi tiga golongan, yakni C, C1 dan C2.

SIM C diberikan kepada pemotor dengan kapasitas silinder mesin sampai dengan 250 cc.

Sementara untuk SIM C1 berlaku untuk mengemudikan motor dengan kapasitas silinder mesin di atas 250 cc sampai 500 cc atau ranmor sejenis yang menggunakan daya listrik.

Untuk mendapatkan SIM C1, bikers harus memiliki SIM C selama 12 bulan sejak diterbitkan.

Penggolongan SIM tertuang dalam Peraturan Kepolisian (Perpol) Negara Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 2021 tentang Penerbitan dan Penandaan Surat Izin Mengemudi atau SIM.

Selain kapasitas mesin, pemohon SIM C dan SIM C1 dibedakan usianya.

Baca Juga: Murah Bayar Rp 75 Ribu Bisa Bikin SIM C1 dan C2, Usia Pemohon Tidak Sama dengan SIM C

Pemohon SIM C biasa minimal harus berusia 17 tahun, sementara pemohon SIM C1 harus sudah berusia 18 tahun. 

Penulis : M. Adam Samudra
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.