Sabet Penghargaan, Aki Motor Dynavolt Dipakai Pembalap Kelas Dunia Punya Banyak Jenis

Galih Setiadi - Sabtu, 25 Januari 2025 | 12:06 WIB
Dynavolt
Momen pemberian penghargaan untuk aki motor Dynavolt.

MOTOR Plus-Online.com - Kabar terbaru datang dari salah satu merek aki motor, yaitu Dynavolt.

Sabet penghargaan, aki motor Dynavolt dipakai pembalap kelas dunia punya banyak jenis untuk harian sampai dengan motor gede alias moge.

PT Dynavolt Teknologi Indonesia dengan produknya aki Dynavolt mendapatkan Trusted Brand Award dari Indonesia Award Magazine 2025.

Adapun penghargaan diberikan pada Sabtu (18/1/2025) untuk kategori No. 1 Most Trusted World Class Battery Product Award Winner 2025.

Selain meraih penghargaan, aki Dynavolt juga menjaga mutu dan kualitas produk.

Hal tersebut karena baterai tersebut telah menerapkan sertifikasi ISO 9001:2015.

Direktur Marketing PT. Dynavolt Teknologi Indonesia, Teddy Go berharap pihaknya selalu bisa menghadirkan produk berkualitas.

"Harapan kami, Dynavolt selalu bisa menghadirkan produk yang berkualitas internasional dengan teknologi ter-update. Kami terus berupaya agar masyarakat Indonesia dapat terus menikmati produk Dynavolt yang berkualitas terbaik dengan harga yang ramah di kantong," ucapnya lewat keterangan resmi.

Baca Juga: Apa Kata Mekanik Balap Asia tentang Aki Nano-Gel Dynavolt?

Baca Juga: Aki Motor atau Mobil Soak Bisa Sehat Lagi Caranya Colok Alat Ini Tokcer Langsung Sembuh

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular