Yamaha Jupiter MX Karbu Reborn 2025, Makin Irit Ditambah Speedo Digital

Reyhan Firdaus - Rabu, 5 Februari 2025 | 12:00 WIB
Hong Leong Yamaha
Yamaha Jupiter MX 135 versi 2025

MOTOR Plus-online.com - Yamaha Jupiter MX 135 stop produksi tahun 2015 di Indonesia.

Posisinya digantikan Yamaha MX King, yang pakai mesin 150 cc injeksi seperti V-Ixion.

Namun di negara lain, rupanya Jupiter MX 135 masih dapat update bahkan seperti reborn.

Contohnya di Malaysia, dimana motor bernama 135LC ini masih diproduksi dan pakai injeksi elektronik.

Lampunya jadi LED seperti MX King 150 gen 2, berikut juga speedometer full digital.

Buat tahun 2025, Hong Leong Yamaha selaku APM di Malaysia berikan update menarik.

Paling jelas adalah pilihan warna, seperti Aqua Blue, Sandstorm dan Moss Green.

Nah, ada juga varian Special Edition dengan warna Red Titan seperti di foto artikel.

Selain warna elegan, Yamaha 135LC Fi SE juga pakai aksesoris seperti sport visor di batok lampunya.

Baca Juga: Kenapa Kaki Kiri Lebih Disarankan Turun Saat Berhenti Naik Motor?

Source : Hong Leong Yamaha Motor
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular