Viral Pemotor Cegat Bus Pariwisata di Bandung Diberi Rp 50 Ribu Enggak Dikasih Jalan, Begini Endingnya

Galih Setiadi - Sabtu, 8 Februari 2025 | 09:55 WIB
Kolase Instagram.com/bdg.info
Momen pemotor yang cegat bus pariwisata di Bandung, ternyata tukang ojek pengkolan.

MOTOR Plus-Online.com - Media sosial lagi heboh dengan ulah oknum pengendara motor alias pemotor yang satu ini.

Viral pemotor cegat bus pariwisata di Bandung diberi Rp 50 ribu enggak dikasih jalan, begini endingnya dari kejadian tersebut.

Momen pungutan liar alias pungli tersebut dialami salah satu bus pariwisata di Kota Bandung, Jawa Barat pada Rabu (5/2/2025).

Aksi oknum pemalak tersebut terekam kamera dan videonya beredar luas, seperti yang diposting akun Instagram @bdg.info.

"#LagiViral di Kawasan Cikutra Bandung, ada yang pernah mengalami nya juga BroSis ??" tulis akun itu.

Dalam video, pemotor yang berboncengan itu mengikuti kendaraan tersebut, mencegat dan menawarkan pengawalan.

Padahal, sopir, kernet, dan penumpang sudah menolak secara halus tawaran mereka.

Namun, mereka tetap memaksa mengawal bus itu sampai di sebuah resto, menyebut 'seikhlasnya saja' saat ditanya 'minta berapa'.

Baca Juga: Video Pemotor Jupiter MX Cegat Bus Lawan Arah di Lamongan, Dapat Perlawanan dari Kernet

Baca Juga: Video Debt Collector Berulah, Cegat Pemotor dan Paksa Bayar Angsuran, Sempat Terjadi keributan

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular