Launching di Indonesia Motor Listrik Baru U-Winfly T90 Bisa Turing Sampai 100 Km Ini Fitur Canggihnya

M. Adam Samudra,Galih Setiadi - Senin, 3 Maret 2025 | 19:25 WIB
U-Winfly
Bentukan motor listrik baru U-Winfly T90.

MOTOR Plus-Online.com - Semakin beragam motor listrik baru yang bisa menjadi pilihan brother untuk dibeli, salah satunya datang dari U-Winfly.

Launching di Indonesia motor listrik baru U-Winfly T90 bisa turing sampai 100 km ini fitur canggihnya, yuk kepoin sampai habis.

Enggak cuma M100, PT. U-Winfly Indonesia Industries menghadirkan T90 belum lama ini.

Peluncuran berlangsung pada Rabu (26/2/2025) di Padma Hotel, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia.

Ngomongin spesifikasinya, U-Winfly T90 dibekali baterai Lithium 72V/45 Ah.

Pihaknya mengklaim, dari kondisi baterai penuh, jarak tempuhnya bisa mencapai 100 km.

Adapun U-Winfly T90 dibekali dengan motor power berkekuatan 3.000 watt.

Buat torsi maksimal unit yang satu ini, diklaim berada di angka 120 Nm.

Baca Juga: Bisa Sampai 120 Km, Motor Listrik Baru U-Winfly M100 Punya Bagasi Setara Yamaha NMAX Turbo

Baca Juga: Cuma Rp 21 Jutaan Motor Listrik Baru RV BlazeX 2025 Bisa Tempuh Jarak Sejauh Ini dari Baterai Penuh

Penulis : M. Adam Samudra
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular