Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Menang Gugatan, Valentino Rossi Bisa Lanjut Renovasi Trek Pribadinya

Rezki Alif Pambudi - Minggu, 12 Juli 2020 | 17:05 WIB
Valentino Rossi menang sengketa, bisa kembangkan The Ranch
Twitter.com/valeyellow46
Valentino Rossi menang sengketa, bisa kembangkan The Ranch

OtoRace.id - Valentino Rossi baru saja menang dalam kasus gugatan soal trek pribadinya, The Ranch.

Beberapa waktu lalu, Valentino Rossi digugat beberapa tetangganya.

The Ranch dianggap mengganggu karena suara motor yang sangat keras dan sangat sering, namun gugatan itu ditolak dan naik banding.

Lalu ada gugatan lain, dimana pembangunan The Ranch melanggar aturan lingkungan urban.

Baca Juga: Istimewa! Hanya di MotoGP Stiria 2020 Pemenang Bakal Dapat BMW M4 2021, Marc Marquez Atau Andrea Dovizioso Nih?

Gugatan terbaru ini membuat pembangunan The Ranch tempat latihan VR46 Academy terhenti sementara.

Namun, Pengadilan Administratif Regional atau Region Administrative Court (TAR) di daerah Marches menolak gugatan tersebut.

Artinya The Doctor bisa meneruskan kembali pengembangan di The Ranch.

Pengacara Rossi juga menjelaskan, The Ranch hanya dipakai untuk latihan, tidak balapan hampir setiap hari seperti yang dikeluhkan penggugat.

Jadi tidak ada fans hadir meramaikan trek dan mengganggu lingkungan sekitar, hanya pembalap yang ada di trek.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : GPOne. com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa