Polisi Hadang dan Usir Driver Ojol yang Mangkal di Stasiun Palmerah, Netizen Bilang Ojol Biang Macet

Ahmad Ridho - Kamis, 24 Mei 2018 | 15:25 WIB
IG @tmcpoldametro
Polisi membubarkan driver ojol yang mangkal di stasiun Palmerah, Jakbar.

MOTOR Plus-online.com - Kemacetan terjadi di jalanan Jakarta bukan hanya karena bus kota atau angkot yang mangkal sembarangan.

Semenjak ojek online resmi beroperasi, kemacetan semakin bertambah parah.

Ironisnya puluhan driver ojol sering terlihat mangkal hampir di pinggir jalan sampai di stasiun kereta api.

Karena menjadi salah satu penyebab kemacetan, polisi akhirnya membubarkan puluhan driver ojol di stasiun Palmerah, Jakbar.

(BACA JUGA: Makin Panas... Hubungan Rossi dengan Yamaha Memburuk Gara-gara Hal Ini)

Hampir setiap hari, lalu lintas dari Slipi yang menuju ke Pondok Indah melalui stasiun Palmerah selalu macet.

Selain puluhan driver ojol yang mangkal, bus TransJakarta juga sering berhenti lama untuk menaikan atau menurunkan penumpang.

Informasi pembubaran driver ojol oleh polisi ini diunggah akun Instagram @tmcpoldametro.
Tindakan tegas polisi mendapat dukungan netizen.

Bahkan netizen meminta polisi memangkap driver ojol yang masih nekat mangkal karena menjadi penyebab kemacetan.

Source : Instagram
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.