Find Us On Social Media :

Demi Menghadang Yamaha NMAX AHM Akan Impor Matic dari Vietnam

By , Kamis, 27 Juli 2017 | 10:53 WIB

PT Astra Honda Motor (AHM) akan menyiapkan motor matic yang akan jadi pesaing Yamaha NMAX.

Kabarnya bukan cuma skubek Honda Forza yang beberapa bulan ini diinfokan akan jadi penghadang NMAX.

Tapi AHM juga menyiapkan matic yang diproduksi di Vietnam

Dipastikan matic yang diimpor AHM dari Vietnam ini berkapasitas 150 cc. 

(BACA JUGA: Honda Luncurkan Skubek Forza Z Limited Edition, Cuma 300 Unit)

Nah, ada dua penghadang NMAX dengan matic 150 cc dari AHM.

Honda Forza dengan kapasitas 150 cc yang sedang disiapkan AHM untuk diproduksi di Indonesia.

Satunya matic 150 cc yang diimpor AHM dari Vietnam.

Dari pelacakan di dunia maya, Honda Vietnam bikin dua jenis matic dengan model desain skuter klasik seperti Vespa.

(BACA JUGA: 3 Motor Sport Keren yang Harga Bekasnya Jatuh)

Satu Honda Lead 125 cc dan satunya lagi Honda SH 280 cc.

Spekulasinya AHM akan memadukan mesin Vario 150 cc dengan model Honda Lead ataupun Honda SH.

Kabar terakhir AHM sedang mempelajari memadukan mesin Vario 150 cc untuk model Honda SH.

Model klasik ala Vespa ini memang masih belum dipasarkan AHM.

Infonya juga AHM sudah masuk dalam penentuan harga on the road. (www.motorplus-online.com)