Find Us On Social Media :

Camping Geng Tril Tua Majalengka, Begini Kemah ala Pengguna Tril Lawas

By Arseen, Minggu, 10 Desember 2017 | 15:57 WIB
Panitia Geng Tril Tua Majalengka dan peserta dari Jakarta (Obeth)

MOTOR Plus-online.com - Konsep menarik dan juga unik dilakukan oleh Geng Tril Tua (GTT) Majalengka yang merupakan para pembesut motor trail keluaran lawas.

Yaitu dengan mengadakan event Camping Geng Tril Tua Majalengka di Bumi Perkemahan (Buper) Cidewata, Sadarehe, Desa Payung, Kabupaten Majalengka, Jabar, (9-10/12).

Maksud dan tujuannya tidak lain untuk lebih mendekatkan dan saling mengakrabkan antar sesama penyuka tril jadul di wilayah Majalengka dan sekitarnya.

Namun ternyata jumlah tamu yang ikutan hadir di gelaran kali ini tercatat sebanyak 470 peserta.

(Baca juga: Test Ride Kawasaki W175, Bergaya Classic dengan Handling Zaman Now!)

Bahkan para penyemplak tril tua ini sebagian besarnya berasal dari wilayah Jabar, DKI Jakarta, Banten, dan juga Jawa Tengah.

" Kegiatan ini bisa dikatakan sekaligus meresmikan Geng Tril Tua Majalengka. Makanya kita bikin acara utama dengan berkemah dan tetap di seling pula ngejalur tipis-tipis di seputaran lokasi ini, " ujar Agung Hanggada, ketua pelaksana sekaligus ketua GTT Majalengka.

Simbolis penanaman pohon Salam oleh Geng Tril Tua Majalengka (Obeth)
Menariknya lokasi event Camping ini berada di atas ketinggian sekitar 1.050 mdpl dan termasuk dalam kawasan Gunung Ciremai yang memiliki ketinggian 3.078 mdpl.

Suasana sejuk dan terbilang masih asri sangat terasa berada di lokasi Camping ini.

(Baca juga: Koplak! Video Kids Jaman Now Nekat Wheelie Eh Malah Nyusruk Ke Kebon)

" Buper ini memang masih baru dan nyaris genap berusia satu tahun pada akhir tahun 2017 ini. Apalagi kami sangat welcome dengan adanya event seperti ini maupun kegiatan lainnya. Soal sarana di Buper ini juga lengkap, " ujar Ronny Setyiadi, pemilik dan pengelola Buper.

Keseruan acara terlihat dengan adanya kegiatan game, fun race, hiburan musik, ngejalur dan lainnya.

Camping Geng Tril Tua Majalengka (Obeth)