Find Us On Social Media :

KTM Pasang Target Baru di MotoGP 2018, Pabrikan Jepang Harus Waspada

By Mohammad Nurul Hidayah, Sabtu, 27 Januari 2018 | 17:30 WIB
KTM (motogp.com)

Direktur motorsport KTM Pit Beirer ingin KTM rutin finish di lima besar pada 2018 (Twitter / MotoGP)

"Tahun pertama kami di MotoGP sudah pasti lebih baik dari perkiraan kami," kata Pit Beirer kepada motogp.com.

“Kami sangat menghormati semua pesaing, jadi kami berkonsentrasi melakukan pekerjaan yang tepat untuk masa depan,” sebutnya.

(BACA JUGA: Coba Kita Adu Data, Kencang Motor MotoGP atau Mobil F1?)

Di awal musim, menurutnya, ketika latihan pertama di GP Qatar kecepatan motornya kalah 3,5 detik.

Namun dengan sejumlah perubahan, timnya bisa mendulang point.

"Jadi secara keseluruhan kami cukup senang dengan tahun pertama itu,” sambungnya.

"Dari paruh kedua musim lalu kami memiliki delapan hasil sepuluh besar,” ujar Pit Beirer.

“Jadi untuk yang berikutnya harus membawa pulang lima besar,” ucapnya.