Find Us On Social Media :

Langka, Bengkel Ini Terima Cuci Rangka Sampai Kinclong!

By Mohammad Nurul Hidayah, Jumat, 9 Februari 2018 | 18:50 WIB
Proses pencucian rangka motor di Restomax ()

MOTOR Plus-online.com - Merawat bodi dang rangka motor secara serius sekali-kali itu perlu bro.

Bisa mampir ke Restomax Moto Detailing, Lebak Bulus, yang memfokuskan pada perawatan sepeda motor memiliki berbagai macam jasa.

Salah satunya adalah jasa body detailing.

Body detailing sendiri adalah perawatan khusus untuk bodi motor.

Tujuannya untuk membuat warna pada bodi motor semakin terlihat kinclong.

Selain itu, juga untuk menghilangkan jamur serta baret-baret halus.

"Bagusnya untuk perawatan, body detailing dilakukan tiap 6 bulan sekali," buka Aldi Garibaldi, salah satu Owner Restomax Moto Detailing kepada GridOto.com (7/2).

(BACA JUGA: Jangan Asal, Ini 5 Cara Cek Kualitas Sok Aftermarket)

Restomax mempunyai 2 pilihan jasa body detailing.

Yaitu body detailing dan complete body detailing.

"Perbedaannya, kalau complete body detailing itu termasuk mencuci rangka motor, jadi kita lepas dulu bodi motornya," kata Aldi.