Find Us On Social Media :

Keren dan Enggak Haram Kok, Suzuki GSX-R150 Ini Tampan Pake Livery Ducati MotoGP

By Mohammad Nurul Hidayah, Kamis, 22 Maret 2018 | 19:08 WIB
Suzuki 'Desmosedici' (Facebook/Anto Cartney)

MOTOR Plus-online.com - Kalau motor punya sendiri sih enggak haram mau diapain aja.

Mau tampilannya dibikin kayak rival juga monggo dipersilakan.

Seperti Suzuki GSX-R150 ini yang enggak lagi pakai livery Suzuki ECSTAR.

Tapi malah dipasang livery pesaingnya yakni Ducati yang lagi naik daun di MotoGP.

Warna biru yang jadi ciri khas dari Suzuki pun dilunturkan dengan kelir merah khas Ducati.

Semua dibikin semirip mungkin bahkan sampai ke daftar sponsor yang menempel di motor tunggangan Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo.

(BACA JUGA : Begini Jadinya Kalau Bengkel Khusus Pesawat Diminta Modif Motor)

Tak hanya itu saja, aero fairing yang biasa digunakan di motor-motor MotoGP pun disematkan ke bodi GSX-R ini.

Tapi, bukan nomor start dari Dovi atau Jorge yang digunakan, motor ini malah menggunakan nomor 44 yang jadi milik pembalap KTM, Pol Espargaro.

Mungkin nomor 44 itu punya makna spesial buat si pemilik motor ya!

Suzuki GSX-R150 Aero Kit Ducati (Facebook/Anto Cartney)
Sebagai pemanis, beberapa parts aksesoris anodized emas pun disematkan, dari mulai rearset, setang jepit, tuas rem dan kopling.