Find Us On Social Media :

Gunung Merapi Kembali Keluarkan Wedhus Gembel, Bikers Waspada Hujan Abu!

By Arseen, Jumat, 1 Juni 2018 | 13:07 WIB
Gunung Merapi kembali erupsi (01/06/2018) (Kompas.com)

MOTOR Plus-online.com - Gunung Merapi kembali erupsi pada Jumat pagi ini (1/6/2018).

Dengan tinggi kolom abu 6.000 meter, tepatnya pukul 08.20 WIB.

Bedasarkan informasi BMKG Stasiun Klimatologi Mlati Yogyakarta via Twitter @StalkimJogja, pukul 09.10 WIB debu vulkanik bertiup ke arah utara dan selatan.

Sedangkan pantauan sebelumnya pukul 08.30 WIB, letusan mengarah ke barat daya.

Sangat sesuai dengan arah angin di sekitar Merapi saat itu.

(BACA JUGA:Ditiru Honda Berkali-kali, Yamaha: Kami Tidak Menyesal Jadi Pionir)

Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG), menghimbau daerah di sebelah barat daya Merapi untuk mewaspadai terjadinya hujan abu.

"Info via @StaklimJogja, arah angin di seputar Merapi saat ini dominan ke arah Barat Daya (BD), waspadai hujan abu di wilayah tersebut," tulis BPPTKG dalam cuitan di Twitter @BPPTKG.

Masyarakat diharap selalu siap dengan segala Alat Perlindungan Diri (APD) seperti jaket, kacamata, dan masker.