Find Us On Social Media :

Kejebak Macet, Pembalap F1 Pilih Naik Motor, Eh Malah Ditilang Polisi Prancis

By Mohammad Nurul Hidayah, Minggu, 24 Juni 2018 | 09:00 WIB
Para pembalap F1 memilih pakai motor untuk menembus kemacetan (F1i.com)

MOTOR Plus-online.com - Terbukti nih kalau motor bisa mengalahkan kenyamanan dan gengsi pengguna mobil mewah kalau lagi kepepet.

Buktinya, para pembalap F1 juga lebih memilih naik motor kalau keadaannya begini.

Kejadian langka ini terjadi saat ada kemacetan parah di sekitar Sirkuit Paul Ricard, Le Castellet, Prancis, yang menjadi venue seri balap kedelapan Formula 1 (F1) 2018 akhir pekan ini.

Sirkuit Paul Ricard mendadak kembali "hidup" setelah "mati suri" selama 28 tahun.

(BACA JUGA : Sok Depan Bocor Sehabis Dipakai Turing Jauh? Begini Cara Pertolongan Pertamanya )

Antusiasme tinggi pun memuncak di antara penggemar yang berada di Negeri Mode tersebut.

Sontak, hal itu mengakibatkan kemacetan yang terjadi di sekitar sirkuit.

Menurut informasi dari situs F1i.com, ribuan orang terjebak di dalam mobil mereka selama berjam-berjam karena antrean panjang menuju sirkuit.

Dari arah mana pun, jalur menuju Le Castellet memang dinilai tidak cocok untuk menampung arus lalu lintas besar-besaran.

(BACA JUGA : Jangan Lewat.. Hari Ini Servis Motor Honda di Bengkel Resmi Cuma Kena Ongkos Rp 4.800 Aja)

Menariknya, kemacetan ini juga tak hanya dialami oleh para penggemar, tetapi juga pembalap dan anggota tim balap F1 yang berpartisipasi.

Sebastian Vettel (pebalap Scuderia Ferrari), Lewis Hamilton (Mercedes), serta Romain Grosjean (Haas) diketahui terpaksa mengendarai motor agar tiba di sirkuit tepat waktu.

Namun, persoalan tak selesai begitu saja. Para pembalap yang menaiki motor rupanya sempat diberhentikan oleh petugas polisi setempat.

"Saya sedang mengendarai motor, bersama Vettel, kemudian kami diberhentikan oleh polisi. Kami ingin pergi, tetapi polisi tak mengizikan kami pergi. Padahal saya punya SIM, saya punya t-shirt (tim balap), saya punya segalanya," kata Grosjean.

(BACA JUGA : Begini Kalau MacGyver Punya Otak Jahat, Bungkus Rokok Dipakai Buat Nyolong Motor)

Keluhan juga disampaikan oleh COO tim Force India, Otmar Szafnauer, yang harus menghabiskan banyak waktu di jalan karena padatnya lalu lintas.

"Kami memakan waktu dua jam untuk menempuh jarak 10 mil. Ini sungguh menggelikan," kata COO Force India, Otmar Szafnauer, yang merasa frustrasi dengan kemacetan di sana.

"Saya juga kedatangan tamu yang datang ke sini untuk mengadakan pertemuan dengan saya. Namun, pertemuan itu tak terjadi (karena macet). Dia harus segera kembali ke bandara. Penerbangan dia jam 5 sore," tutur dia.