Find Us On Social Media :

Jangan Kaget, Harga Aki Honda PCX Hybrid Bisa Bikin Kantong Bolong

By Mohammad Nurul Hidayah, Kamis, 26 Juli 2018 | 12:42 WIB
Aki khusus di Honda PCX Hybrid (Aant/Otomotifnet)

MOTOR Plus-online.com - PT Astra Honda Motor (AHM) menjadi pelopor lahirnya motor hybrid di Indonesia.

Sebagai motor dengan teknologi mutakhir, tentunya Honda PCX Hybrid disokong part canggih dengan harga yang tidak murah.

Yang paling mendapat perhatian dan bikin orang penasaran adalah bagian aki.

Maklum ini adalah salah satu sumber daya bagi teknologi injeksi dan juga hybrid.

(BACA JUGA : Tabrak Pacar Hingga Meninggal, Wanita Cantik Ini Ditetapkan Sebagai Tersangka)

Pada PCX Hybrid ini punya 2 buah baterai, yang utama yaitu yang lithium-ion yang tersimpan rapi di ujung belakang bagasi.

Spesifikasinya tertulis 50,4 volt 3,8 Ah 192 Wh buatan Murata, Jepang.

Berat 2,6 kg, panjang 205 mm, lebar 134 mm dan tinggi 90 mm.

Usia pakai normalnya hingga kisaran 5 tahun dan akan menurun sampai mati di usia 8 tahun.