Find Us On Social Media :

Mewah, Tahun Depan Pabrikan Peugeot Siap Luncurkan Matic Bongsor Terbaru, Persaingan Makin Ketat

By Ahmad Ridho, Selasa, 9 Oktober 2018 | 21:07 WIB
Peugeot Pulsion 125 cc. (L' Argus)

MOTOR Plus-online.com - Pabrikan asal Prancis, Peugeot ternyata bukan hanya bermain di segmen mobil.

Peugeot ternyata serius untuk menggarap dan siap meluncurkan varian matic bongsor terbaru.

Motor dengan kapasitas mesin 125 cc ini rencananya akan diluncurkan tahun 2019 mendatang.

Keseriusan Peugeot memasarkan produk motornya terbukti dengan ikut sertanya di gelaran Paris Motor Show 2018.

(BACA JUGA: Masih Nekat Bikin Polisi Tidur di Jalanan? Pilih Dipenjara atau Bayar Denda Puluhan Juta)

Varian terbaru ini diberi nama Peugeot Pulsion 125 cc.

Motor ini sudah bersaing dengan Yamaha XMAX dan Honda Forza di pasar Eropa.

Pabrikan motor Peugeot sendiri sudah diambil alih Mahindra sejak 2014 lalu.

Namun demikian, varian matic terbaru ini enggak diproduksi di India melainkan Prancis.

(BACA JUGA: Kecewa Berat Usai Jatuh di MotoGP Thailand, Dani Pedrosa Sebut Hal Ini Sebagai Biang Keroknya)

Peugeot Pulsion dibekali dengan kokpit canggih yang bisa terhubung ke smartphone penggunannya.

Fiturnya juga terbilang komplit, diantaranya adalah  keyless, sistem pengereman ABS, disc-brake, dan answer-back system.

Peugeot Pulsion mengandalkan mesin injeksi Powermotion 1-silinder 125 cc liquid-cooled.

Dapur pacu ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 14,6 hp dengan torsi maksimum mencapai 11,9 Nm.

(BACA JUGA: Mencekam, Kecelakaan Motor Picu Perang Antar Suku di Papua, Seorang Polisi Luka Tertancap Panah)

Sayangnya Peugeot belum merilis secara resmi banderol motor keren ini.