Find Us On Social Media :

Gara-gara Kejadian Ini, MotoGP Jepang Yang Tadinya di Sirkuit Suzuka Pindah Ke Twin Ring, Motegi

By Arseen, Rabu, 17 Oktober 2018 | 16:32 WIB
Twin Ring, Motegi (olahraga.kompas.com)

MOTOR Plus-online.com - Pada awalnya, MotoGP Jepang diadakan di sirkuit Suzuka, walaupun sempat berganti ke sirkuit Fuji

Absen selama 20 tahun (1968-1986), MotoGP Jepang diadakan kembali di sirkuit Suzuka.

Namun usai tahun 2003, MotoGP Jepang dipindah ke sirkuit Motegi dan berlangsung hingga sekarang.

Kenapa sih pada tahun 2004 Suzuka diganti sirkuit Motegi sebagai venue MotoGP Jepang?

(BACA JUGA: Pede Bener Omongan Jonathan Rea, Skillnya Di Atas Cal Crutchlow Katanya)

Sirkuit Suzuka dianggap angker, bahkan oleh MotoGP dan F1.

Pada 2003, pembalap MotoGP asal Jepang, Daijiro Kato, mengalami crash parah.

Sirkuit Suzuka, Jepang (f1fanatic.co.uk)

Crash parah itu terjadi di area Casio Triangle sirkuit Suzuka.

Kato menghantam dinding trek dengan kecepatan 200 km/jam.

Kato mengalami cedera berat di sekujur tubuhnya.

Setelah sekitar dua pekan dirawat, akhirnya Kato menghembuskan napas terakhirnya.