Find Us On Social Media :

Marc Marquez Mulai Tersingkir, Honda Siap Penuhi Apapun Permintaan Jorge Lorenzo

By Ahmad Ridho, Kamis, 20 Desember 2018 | 07:49 WIB
Jorge Lorenzo. (MotoGP)

MOTOR Plus-online.com - Direktur Teknik HRC, Takeo Yokoyama, menegaskan akan menuruti segala permintaan Jorge Lorenzo.

Kedatangan Jorge Lorenzo memang akan menjadi tantangan bagi para insinyur Honda dalam membangun motor.

Hal ini tidak lepas dari perbedaan ridding style antara Jorge Lorenzo dan Marc Marquez.

Selama ini hanya Marc Marquez seorang yang mampu tampil konsisten ketika menunggangi motor Honda RC213V.

Baca Juga : Mencekam, Detik-detik Driver Ojol Selamatkan Wanita yang Akan Bunuh Diri, Warga Histeris

Menanggapi hal tersebut, Takeo Yokoyaama menegaskan rela membangun dua motor berbeda demi mengakomodasi permintaan Jorge Lorenzo.

"Kami akan mempertahankan filosofi Honda, pebalap pabrikan dan jika mereka menginginkan sesuatu yang berbeda, kami akan membangun dua motor yang berbeda," kata Takeo Yokoyama dikutip dari AS.

"Jika Jorge meminta, kami akan melakukan sesuatu yang spesial. Saya ingin tahu apa yang diharapkan Jorge dari motor," lanjutnya.

Lorenzo sendiri sudah melakukan uji coba bersama Honda dalam dua tes musim dingin di Valencia dan Jerez.