Find Us On Social Media :

Kaleidoskop 2018, Lorenzo Bikin Sejarah, Menang Naik Ducati Di Italia

By Joni Lono Mulia, Minggu, 30 Desember 2018 | 20:00 WIB
Max Biaggi bareng Lorenzo (speedweek.com)

Keduanya, Max Biaggi dan Jorge Lorenzo, merupakan pembalap gaya dan karakter high speed cornering.

Ironisnya, kemenangan Jorge Lorenzo di atas motor Ducati tak membuat kariernya bertahan di Ducati di MotoGP 2019.

Pasalnya sebelum MotoGP Mugello, juara dunia MotoGP 3 kali itu telah menandatangani kontrak berdurasi dua tahun dengan tim Repsol Honda.

Baca Juga : Ini Dia Motor Bebek Penerus Setelah 'Kodrat' Suzuki Smash Milik Maell Lee Stop Produksi

Di MotoGP 2019, Jorge Lorenzo menggantikan Dani Pedrosa sebagai tandem Marc Marquez.

Posisi yang ditinggalkan Jorge Lorenzo di Ducati. Sudah langsung diisi Danilo Petrucci yang jadi tandem Andrea Dovizioso tahun depan.

Meski demikian, kemenangan Jorge Lorenzo di atas Ducati benar-benar jadi sejarah tersendiri di MotoGP 2018.