Find Us On Social Media :

Ngeri-ngeri Sedap, Royal Enfield Dimodif Stealth Fighter, Anti Boncengers

By Indramawan, Senin, 14 Januari 2019 | 11:00 WIB
(motor plus)

  
MOTOR Plus-online.com - Proyek SG-411 ini pertama kali muncul ketika Royal Enfield UK mendekati Smoked Garage.

Tujuannya untuk berkolaborasi membangun custombike berbasis Royal Enfield Himalayan.

“Kami setuju, karena Himalayan ini memiliki kemampuan sebagai kendaraan semua medan.

Sangat cocok untuk gaya flat tracker,” buka Nicko Eigert, pemilik Smoked Garage bermarkas di Jl. Raya Kerobokan No. 5x, Kuta Utara, Bali dan sudah punya cabang di Brisbane, Australia ini.

Baca Juga : Awas! Nekat Ganti Ban Motor Matik Lebih Gede Bisa Bikin Komponen Ini Cepat Jebol

Baca Juga : Bengis, Raungan Suara Motor Vespa 4 Tak Pakai Knalpot 2 Tak, Simak Videonya

Ditambahkan oleh Nicko bahwa, pihak Royal Enfield menginginkan custom build yang modern dan berkualitas tinggi, tapi tetap sejalan dengan DNA Smoked Garage.

“Paling penting, kualitas dan karakteristik asli dari RE Himalayan harus tetap terlihat dan terjaga fungsinya,” imbuh Nicko Indramawan .

 

(motor plus)

Dari sini muncul ide untuk mengangkatheritage Royal Enfield di dunia militer.

“Terlintas di pikiran kami untuk memasukkan desain jet tempur siluman atau stealth fighter ke dalam motor ini.