Find Us On Social Media :

Keren, 3 Komunitas Ladies Bikers Paling Eksis di Bandung, Begini Syaratnya Gabung

By Ahmad Ridho, Rabu, 9 Januari 2019 | 15:01 WIB
Salah satu komunitas ladies bikers Bandung. (Tribun Jabar)

Baca Juga : Yuks Nostalgia, Deretan Yamaha F1ZR Series, Jadi Inget Waktu Zaman SMA

Brigade Garda Gazzpol (BGG) merupakam komunitas sepeda motor all variant asal Bandung yang beberapa anggotanya ada ladies bikers.

Terbentuk sejak 14 September 2015, Brigade Garda Gazzpol memiliki misi untuk mewadahi para bikers yang berdomisili di Bandung.

Baik dalam hal touring, berbagi pengetahuan tentang motor, hingga kumpul bersama.

Selain itu, juga bertujuan sebagai ajang tali silaturahmi antar sesama komunitas bikers lainnya.

Baca Juga : Sadis! Bikin Pagar dari Motor Yamaha RX-Z, Saudagar asal Thailand Ini Habiskan Ratusan Juta

Di Komunitas BGG ini para ladies bikers bisa menyalurkan hobi mereka tanpa hambatan.

Tentunya perlengkapan surat dan pengamanan menjadi hal utama bagi mereka selama berkendara di atas motor.

Agar makin solid, Komunitas BGG cukup rutin mengadakan acara kopdar mereka yang berlokasi di Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, seberang POM bensin.

Di sana, mereka tidak hanya berkumpul semata, tetapi juga mengadakan kegiatan roling bersama komunitas motor lainnya.