Find Us On Social Media :

Driver Gojek Gantikan Tukang Becak yang Sudah Langka di Film Keluarga Cemara

By Indra GT, Senin, 28 Januari 2019 | 12:38 WIB
VP GOJEK Regional Indonesia Bagian Timur Anandita Danaatmadja (tengah) bersama lebih dari 180 mitra pengemudi GOJEK Makassar seusai Nobar Keluarga Cemara di Makassar (25/1). ()

MOTOR Plus-online.com - Kegiatan nobar film Keluarga Cemara bersama mitra driver ojek online bersama dengan keluarganya diadakan oleh Gojek Indonesia.

Nontonnya gratis tapi ada syarat harus dipenuhi oleh mitra driver ojek online untuk mendapat kesempatan nobar gratis ini.

Syaratnya adalah mengikuti kompetisi antar-driver di media sosial memposting momen kebersamaan mereka bersama keluarga dan menceritakan mengapa mereka ingin menonton film Keluarga Cemara bersama keluarganya.

Pemenang kompetisi ini langsung mendapat kesempatan nobar film Keluarga Cemara yang diproduksi oleh Visinema didukung oleh GOJEK sebagai salah satu sponsornya.

Baca Juga : Bikin Geger, Harga Batu Merah Delima Ahok Pemberian dari Oso Setara 34 Unit Motor Honda PCX 150

Baca Juga : Parah, Motor Honda Tiger Adu Banteng Lawan Honda Vario, Kaki Si Macan Sampai Bengkok

Di seri sinetron Keluarga Cemara tahun 90an, karakter Abah digambarkan sebagai sosok ayah yang berjuang dalam memenuhi kebutuhan ekonomi keluarga dengan menjadi tukang becak.

Di filmnya kini, agar tetap relevan dengan perkembangan zaman, karakter Abah digambarkan sebagai mitra driver GOJEK.

Dengan menonton film ini harapannya dapat memberikan hiburan berkualitas sekaligus memberikan inspirasi dan motivasi kepada para mitra driver agar mereka jadi lebih semangat dalam berjuang demi keluarga.

Film keluarga yang diangkat dari salah satu serial TV legendaris tanah air di tahun 1990-an ini menembus 1 juta penonton dalam waktu 10 hari penayangan.