Find Us On Social Media :

Masih Banyak Pemotor Koplak Nyelonong di Jalur Busway, Polisi Langsung Bentuk Tim Khusus

By Ahmad Ridho, Rabu, 6 Februari 2019 | 10:45 WIB
Pemotor yang nekat masuk jalur Busway langsung ditilang. (Tribun Jakarta)

Baca Juga : Breaking News! Valentino Rossi Pamer Helm Baru, Warnanya Lebih Ngejreng

Dari ratusan pelanggar itu, sebanyak 144 pengendara disita Surat Izin Mengemudi (SIM)-nya.

Kemudian, sebanyak 168 Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK)-nya disita.

"Sebanyak 312 pengendara dilakukan penindakan sedangkan sebanyak 397 pengendara diberikan teguran," katanya.

Sebelumnya diberitakan, jalur bus Transjakarta di Jalan Otista Raya, Jatinegara, Jakarta Timur merupakan lokasi paling sering dilanggar para pengendara.

Baca Juga : Gak Mau Setengah-setengah, Galang Hendra Bertekad Juara Dunia WSSP300 2019

Hal itu dikemukakan Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Metro Jakarta Timur, Ajun Komisaris Besar Polisi Sutimin, Senin, 28 Januari 2019.

Sutimin menyebutkan, dalam sehari bisa lebih dari 50 kendaraan, roda dua atau roda empat yang melakukan pelanggaran di sana.

Kawasan lain di Jakarta Timur yang juga merupakan lokasi banyak pengendara melanggar, yaitu busway di kawasan Jalan DI Pandjaitan dari depan Pusat Grosir Cililitan hingga ke Traffic LightCempaka Putih Timur.

Jalan Pemuda Pulogadung pun menjadi lokasi yang kerap dilanggar pengendara.


Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Polisi Bentuk Satgas untuk Sterilisasi Jalur Trans Jakarta,