Find Us On Social Media :

Salut! Walau Pendapatan Pas-pasan, Emak-emak Pengojek Online Ini Daftar Jadi Caleg

By Indra GT, Senin, 11 Februari 2019 | 09:27 WIB
Anggapan banyak orang, menjadi legislator identik dengan orang-orang yang memiliki kantong tebal. ()

Baca Juga : Mencekam, Bikers Sok Jagoan Keroyok Warga di Tangerang saat Sunmori, Polisi Blokir Jalan

Menurut dia, selama ini banyak sekali permasalahan yang sebenarnya ada di dalam lingkup keluarga.

Mulai dari kekerasan rumah tangga hingga penerima manfaat program keluarga harapan (PKH) yang dinilainya harus lebih diperhatikan.

Ia sendiri mengaku menjadi salah satu penerima dari manfaat program bantuan pemerintah tersebut.

"Ketika saya menjadi wakil rakyat, tujuan utama saya adalah pemberdayaan perempuan dan bagaimana caranya supaya mereka [keluarga penerima PKH] tidak miskin terus," ujar dia.

Baca Juga : Video Pria Ngamuk saat Balap Motor Liar di Sragen, Joki Dihabisi Sampai Terkapar

Menjadi caleg dalam bursa pemilihan umum tahun 2019 merupakan pengalaman politik pertama bagi Rosalia.

Meksi tak memiliki cukup banyak biaya, baginya itu bukan merupakan halangan kampanye menurut dia bisa dilakukan dengan cara sambil lalu.

Artinya dilakukan dengan cara sambil jalan, menarik orderan.

"Saya memasang tampilan foto sticker caleg dinomor kontak ponsel saya. Banyak pelanggan yang lihat dan nelfon. Mbaknya nyaleg. Mereka kebanyakan kasih semangat," cerita dia.