Find Us On Social Media :

Enak Untuk Harian Dan Menang Di Balapan Ini Korekan Honda CBR150R

By Motorplus,Rudy Hansend, Selasa, 19 Februari 2019 | 13:03 WIB
(Ryan)


MOTOR plus-Online.com- Target untuk jadi pemenang dituju oleh Haekal Rahmadani pembesut Honda CBR 150R.

“Ikut CBR Race Day, agar di seri berikutnya bisa kompetitif aku korek lagi mesinnya agar makin kebut.

Di seri sebelumnya lap time 2 menit 7 detik, targetnya bisa lebih cepat,” ucap Haekal, panggilan akrabnya.

Untuk mewujudkan hal itu, Haekal memboyong motornya ke Bekasi CBR Club Workshop (BCC) dan ditangani Fajar Irmas, selaku tuner BCC.

Baca Juga : Video Motor Honda BeAT Misterius Gegerkan Warga Cilodong, Warga Enggak Berani Mendekat

Baca Juga : Punya Harga dan Fitur Kelas Atas, Motor BMW C400X Tidak Punya Pesaing di Indonesia?

Untuk pembuktian hasil koreknya, motor pun
naik mesin DynoJet 250i milik Bintang Racing Team (BRT).

Hasilnya tes, power terkerek ke angka 21,08 hp/11.690 rpm dan torsi 10,47 ft-lbs (14,19 Nm)/9.970 rpm.

Wih,sudah lumayan borr untuk modal ikut balap.


(Ryan)

Untuk mendapatkan tenaga sebesar itu pastinya kubikasi silinder sudah enggak mumpuni.

Baca Juga : Sempat Ditawar Bule Rp 12 Juta, Mekanik Vespa Ini Ogah Jual Motor Langka Koleksinya

Solusinya dilakukan bore-up.

“Karena memang digunakan juga untuk kerja, makanya hanya pakai piston asli oversize 200 atau 65,5 mm,” ucap Fajar Irmas.

Untuk liner standar masih mumpuni untuk dijejali piston yang menghasilkan isi silinder 158,75 cc ini.

Hasil ini didapat dari stroke standar 47,2 mm.