Find Us On Social Media :

Ramai Tilang Knalpot Brong Tapi Polisi Dukung Pengrajin Knalpot

By Aong, Rabu, 24 April 2019 | 15:02 WIB
Anggota Satlntas dan APIK BANGGA setelah diskusi (Edi Nurmanto)

Baca Juga : Nyedot Dana Hingga Rp 14 Triliun, Nih Alasan Sirkuit MotoGP Indonesia di Jalanan

AKP Sukarwan dan Desi Mutiara Putri anggota Satlantas Purbalingga yang ada di video tertib kampanye (Edi Nurmanto)

Puncaknya kemarin (23/4) pihak APIK BANGGA diajak sowan ke Polres Purbalingga oleh Kasatlantas Polres Purbalingga, AKP Sukarwan.

Disana pihak Polres Purbalingga yang membuat video tersebut mengajak diskusi.

"Dari diskusi pihak kepolisian menanyakan kata ganti knalpot tidak standar pabrik. Kami usulkan kata gantinya 'tidak sesuai peraturan menteri Negara Lingkungan Hidup No. 7 2009 tentang Ambang Batas Kebisingan Kendaraan Bermotor'," jelas Edy Nurmanto Alias Abenk, salah satu pendiri APIK BANGGA yang kini menjabat sekretaris.

Akhirnya disepakati bersama, pihak Polres Purbalingga juga memberi apresiasi para pengrajin knalpot ini.

Baca Juga : Video Detik-detik Sopir Truk Cerdik Gagalkan Aksi Kawanan Bajing Loncat, Pelaku Terseret di Aspal

Begitupun pihak APIK BANGGA memberi apresiasi Polres Purbalingga karena cepat merespon kemauan masyarakat. 

"Bukti kepolisian Polres Purbalingga mendukung APIK BANGA, anggota Satlantas banyak yang memakai produk Purbalingga," ucap Edi Nurmanto menirukan omongan AKP Sukarwan.

Knalpot Purbalingga yang dipakai anggota polisi ini sepertinya dipilih yang tidak berisik dan memenuhi standar desibel.

Bapak AKP Sukarwan memang terkenal dengan terobosannya dalam melayani masyarakat.

Sebelumnya Satlantas Purbalingga meluncurkan program Delivery BPKB dan SIM kepada masyarakat.