Find Us On Social Media :

Mengenang Pembalap F1 Legendaris Ayrton Senna, Semasa Hidupnya Doyan Motor Eropa

By Reyhan Firdaus, Rabu, 1 Mei 2019 | 21:10 WIB
Ayrton Senna dan Ducati 851 (motorrad.kartjanova.com)

Mengetahui Senna punya jiwa sosial, Castiglioni mengajak Senna membuat motor edisi spesial.

Motor itu adalah Ducati 916SP Senna, yang berbasis superbike terbaik Ducati saat itu, 916.

Ducati 916SP Senna, diperkenalkan di Bologna Motor Show Desember 1994, beberapa bulan setelah kematian Senna.

Diproduksi 300 unit di 3 periode (1995, 1998 dan 2001), semua keuntungannya diberikan untuk Instituto Ayrton Senna.

Baca Juga : Gimana Cewek Gak Klepek-klepek, Segini Harga Helm yang Dipakai Ariel Noah Saat Turing ke Salatiga

Ducati 916SP edisi Ayrton Senna dibuat terbatas (Visordown.com)

Selain Ducati 916, Castiglioni juga membuat motor edisi Ayrton Senna lain.

Kali ini yang dipilih, berasal dari merek motor superbike lain milik keluarga Castiglioni.

Motor itu adalah MV Agusta F4, yang diperkenalkan tahun 2002, dengan skema warna khas motor Senna, abu-abu dengan pelek merah.

MV Agusta F4 edisi Ayrton Senna, juga dibuat terbatas 300 unit, dan keuntungannya untuk Instituto Ayrton Senna.

Baca Juga : Ternyata Pemilik Motor Baru Bisa Dapat Pelat Nomor Cantik, Siapin Aja Bajet Segini