Find Us On Social Media :

Mengejutkan, Valentino Rossi Kemungkinan Segera Pensiun dari MotoGP Musim Depan

By Ahmad Ridho, Jumat, 28 Juni 2019 | 07:52 WIB
Valentino Rossi. (motorlands.eu)

MOTOR Plus-online.com - Nasib Valentino Rossi di balap MotoGP 2019 memang belum jelas.

Penampilan rider asal Italia ini memang masih naik turun.

Rossi hanya sekali mendulang podium saat balap MotoGP berlangsung di Amerika Serikat beberapa waktu lalu.

Belum bisa menampilkan performa bagus disebabkan karena motor milik Rossi yang masih bermasalah.

Baca Juga: Memilukan, Driver Ojol Menghembuskan Napas Terakhir di Atas Honda Vario, Saksi Bilang Kelelahan

Baca Juga: Dudukan Pelat Nomor Yamaha NMAX Kembali Makan Korban, Ban Depan Terangkat Kemasukan Besi

Menilik dari kondisi tersebut, mantan pembalap MotoGP dan World Superbike, Neil Hodgson menilai saat ini Rossi dalam kondisi frustrasi.

Hodgson mengaku kalau Rossi bakal segera pensiun karena beberapa masalah yang belum terpecahkan.

"Saya tahu dia sama sekali tidak bahagia. Dia (Rossi) tahu cara yang tepat untuk menyelesaikan sesuatu dengan baik," buka Hodgson dilansir dari Daily Star.

Kondisi motor Yamaha M1 yang terus bermasalah membuat Rossi frustrasi.

Baca Juga: Boyolali Geger, Pemotor Tewas Terperosok ke Sawah, Kena Karma Setelah Diteraki Seorang Nenek

Rossi sudah beberapa kali memberikan masukan kepada kru mekanik dan hal itu sampai sekarang belum teratasi.

"Dia (Rossi) akan bekerja dengan cara yang profesional demi memastikan peningkatan pada motornya. Masalahnya adalah waktu terus berjalan. Dia pasti ingin merebut gelar juara dunia ke-10 dan masalahnya usianya tidak lagi muda," tambahnya.

Dengan kondisi seperti itu, Hodgson sangat yakin kalau musim depan Rossi bakal segera pensiun.

Lanjutan balap MotoGP sendiri akan kembali berlangsung di Belanda pada Minggu (30/6/2019).