Find Us On Social Media :

Penampilan Drop, Bos Tim Ducati Beberkan Nasib Alvaro Bautista di WSBK

By Joni Lono Mulia, Senin, 22 Juli 2019 | 13:25 WIB
Alvaro Bautista penampilan kontras bikin nasibnya di WSBK dipertanyakan (Twitter @Bautista19)

MOTOR Plus-online.com - Performa mencengangkan Alvaro Bautista secara 11 kali beruntun di ronde-ronde awal ajang WSBK 2019 bikin Ducati jemawa.

Bahkan, tim Aruba.it Racing-Ducati langsung menyodorkan perpanjangan kontrak buat Alvaro Bautista sejak Maret silam.

Entah kenapa hingga sekarang, Alvaro Bautista masih ogah menandatangani kontrak tersebut.

Mungkin, Alvaro Bautista merasa bakal ada kesempatan untuk balik ke MotoGP musim depan.

Atau juga bisa saja, ada penawaran lain dari tim WSBK lainnya?

Baca Juga: Skutik Adventure Honda ADV 150 Resmi Diluncurkan, Honda X-ADV Tiga Roda Siap Menyusul, Harganya Rp 160 Juta

Baca Juga: Ikut Test Ride Skutik Adventure Honda ADV 150, Pemilik Yamaha NMAX Mengaku Galau dan Curhat Panjang Lebar

Bisa jadi, Alvaro Bautista saat membuat kemenangan 11 kali beruntun dan sejarah buat Ducati di WSBK 2019 itu sempat pengin balik ke MotoGP.

Akan tetapi, semua tertutup saat Ducati tetap mempertahankan Danilo Petrucci sebagai tandem Andrea Dovizioso hingga MotoGP 2020.

Bahkan di kubu satelit Ducati juga sepertinya Jack Miller tetap jadi pasangan Francesco Bagnaia hingga MotoGP 2020.

Kans Alvaro Bautista untuk tampil di MotoGP hilang, lantas santer kabar bila kubu Honda kepincut untuk mengontrak pembalap yang identik dengan nomor 19 itu.

Alih-alih, siapa tahu Alvaro Bautista mampu memberikan performa senada seperti di Ducati.

Baca Juga: Kenapa Skutik Adventure Honda ADV 150 Dicela Fans Yamaha NMAX? Ini Sebabnya