Find Us On Social Media :

Sengit! Duel Kelas Sport 250 cc Pro Rider Ronde 2 YSR 2019, Dari Start Sampai Finis

By Joni Lono Mulia, Senin, 29 Juli 2019 | 06:00 WIB
Podium kelas Sport 250 cc Pro Rider ronde 2 Yamaha Sunday Race 2019, Anggi Setiawan (kiri) kalah tipis dari sang juara, Rey Ratukore (tengah) dan Wilman Hammar rebut podium 3 (Joni Lono/Motorplus-online.com)

Beberapa meter jelang garis finis, Anggi Setiawan coba membalap Rey Ratukore.

Namun, usaha Anggi Setiawan tak berhasil dan Rey Ratukore berhasil lewat garis finis sebagai juara.

Diikuti Anggi Setiawan dengan selisih 0,065 detik saja.

Hasil tersebut mencatatkan kemenangan kedua beruntun dibukukan Rey Ratukore setelah di ronde 1 YSR Juni lalu juga berhasil podium utama.

Baca Juga: Bikin Haru, Video Persembahan Terakhir Untuk Pembalap Nasional yang Meninggal di MotorPrix Riau 2019

Sedangkan bagi Anggi Setiawan modal penting menghadapi ajang balap motor Asia atau ARRC AP250 di sirkuit Yeongam Korea Selatan, (11/8/2019).

Sekaligus ada peningkatan performa dari Anggi Setiawan yang di ronde sebelumnya finis urutan 4 dan di putaran kedua ini berhasil podium kedua.

Podium ketigan Sport 250 cc Pro Rider ronde 2 YSR 2019 makin lengkap diisi oleh Wilman Hammar (Yamaha Bahtera Racing).

Selamat buat pembalap yang berhasil podium!