Find Us On Social Media :

Salut, Biker Indonesia Ini Turing Ke Mekkah Naik Yamaha NMAX, Begini Kisahnya

By Reyhan Firdaus, Senin, 30 Desember 2019 | 19:35 WIB
Motor Yamaha NMAX Lilik Gunawan sudah dimodifikasi untuk turing (Istimewa)

MOTOR Plus-online.com - Brother yang doyan turing, pasti hapal nama Lilik Gunawan.

Yup, biker Yamaha NMAX ini viral karena mencoba turing naik motor dari Jambi menuju Mekkah.

Bareng anaknya Balda yang berusia 4 tahun, Lilik bertekad sampai Mekkah dengan naik motor, tentu saja bikin salut.

Gak heran perjalanan Lilik naik Yamaha NMAX ini populer di media sosial, dengan misi 1000 pesan cinta bagi sang ibu yang populer dengan jargon Ride for Moms.

Baca Juga: Naik Yamaha NMAX Modifikasi, Pria Ini Riding Bersama Anak ke Makkah Untuk Tunaikan Ibadah Haji

Baca Juga: Menyentuh, Surat Buat Raja Arab Dari Biker NMAX yang Turing Dari Jambi Ke Mekkah

 

Pertama brother harus mulai dulu awal perjalanan Lilik dan anaknya, yang dimulai sejak Mei 2019.

Memilih motor Yamaha NMAX warna merah, mereka bertekad sampai di Kota Mekkah, Arab Saudi.

Target mereka harus sampai sebelum musim haji tiba, yaitu 9 Dzulhijjah yang masuk bulan Agustus.

Tentu perjalanan mereka sangat panjang, tidak hanya lewat darat tapi harus menyeberang laut dengan kapal.