Find Us On Social Media :

Komunitas Minta Vespa Bangun Pabrik di Indonesia, Begini Tanggapan Bos Piaggio

By Ardhana Adwitiya, Senin, 3 Februari 2020 | 13:56 WIB
Presiden Direktur PT Piaggio Indonesia, Marco Noto La Diega di peresmian dealer Piaggio-Vespa Rawamangun (31/1/2020) (Ibnu)

MOTOR Plus-Online.com - Vespa menjadi motor yang punya sejarah panjang di Indonesia.

Lahir di Italia tahun 1946, Piaggio memberanikan dirinya untuk membangun pabrik di Indonesia tahun 1970-an.

Vespa diproduksi di Indonesia oleh PT Dan Motor Indonesia, kerjasama antara perusahaan Indonesia dan perusahaan Denmark.

Tahun 1976, semua komponen Vespa kecuali mesin diproduksi oleh PT Dan Motor Indonesia.

Baca Juga: Penjualan Piaggio Tahun 2019 Mengalami Pertumbuhan, Vespa Ini Jadi yang Terlaris

Baca Juga: Dibekali Mesin Berkapasitas 300 Cc, Vespa Terbaru Bakal Segera Meluncur

Sayangnya, pada tahun 1998 PT Dan Motor melakukan PHK besar-besaran akibat krisis.

13 tahun berlalu, Vespa kembali ke Indonesia di bawah naungan PT Piaggio Indonesia.

Walau model jadulnya masih banyak mengaspal, model modern alias Vespa matic sangat digemari anak muda.

Baca Juga: Ditanya Soal Rencana Peluncuran Suzuki Saluto 125 yang Desainnya Mirip, Bos Vespa Kasih Komentar Mengejutkan