Find Us On Social Media :

Cuma Modal Rp 27 Jutaan Sudah Bisa Bawa Pulang Motor Sport Naked Seken Yamaha MT-25

By Muhammad Rizqi Pradana,M Aziz Atthoriq, Minggu, 26 April 2020 | 13:35 WIB
Ilustrasi Yamaha MT-25 (Boyo, Endro, Dkk)

“Untuk Yamaha MT-25 kami buka dari angka Rp 27 juta, itu untuk motor tahun 2015 dengan rata-rata kilometer 20 ribu,” terangnya.

Dealer motkas yang berada di kawasan Gading Serpong, Tangerang Selatan itu juga menyediakan MT-25 dengan tahun yang lebih muda, namun tentunya dengan harga yang lebih tinggi.

“Ada yang tahun 2017 harganya Rp 39,8 juta, yang lebih baru lagi kami ada MT-25 tahun 2019 kilometer 2 ribuan di harga Rp 42 juta,” tambah Ridwan.

Buat sobat yang tidak keberatan membeli motor dengan kilometer tinggi, MT-25 keluaran 2015 tadi bisa dipertimbangkan.

Baca Juga: Pengguna Yamaha V-ixion Ini Pasang Master Rem Bawaan Milik MT-25 di Motornya, Ini Kelebihannya

Karena di angka Rp 27 juta, artinya sobat dapat menikmati motor 250 cc dengan harga yang lebih murah dibandingan skutik bongsor 150 cc sekalipun.

Seperti Yamaha All New NMAX 155, yang varian standarnya sekarang dibanderol Rp 29,75 juta (OTR DKI Jakarta).

Ridwan juga mengatakan, Yamaha MT-25 merupakan motor naked sport yang paling diminati dibandingkan pesaingnya seperti Kawasaki Z250 dan KTM Duke 250.

“Bicara yang paling diminati agak sulit sih karena tergantung tren, tapi sampai saat ini MT-25 masih jadi motor yang paling diminati dibandingkan yang sekelasnya,” tutup Ridwan.