Find Us On Social Media :

Pantas Atau Tidak Naik Motor Matic Pakai Helm Full Face? Ini Penjelasan Komunitas

By Reyhan Firdaus, Selasa, 12 Mei 2020 | 15:45 WIB
Honda PCX Hybrid punya karakter mirip dengan versi standar (Agus Salim / GridOto.com)

MOTOR Plus-online.com - Naik motor matic pakai helm full face, sering jadi bahan diskusi seru di beberapa grup.

Terutama di grup komunitas helm, dimana banyak membernya memakai helm full face.

Kenapa ramai, soalnya orang awam melihat naik motor matic atau skutik pakai helm full face itu berlebihan.

Padahal, banyak pengguna motor matic memilih helm full face, dibanding helm open face atau half face.

Baca Juga: Usia Pakai Helm di Indonesia Lebih Pendek Dibanding Negara Lain, Ini Penjelasannya

Baca Juga: Ternyata Ini Sebabnya Helm Impor Masih Lebih Dipercaya daripada Helm Lokal, Bukan Masalah Kualitas

Seperti diungkapkan Heikal Muhammad, pendiri serta admin grup FB Arai Shoei Lovers Indonesia (ASLI).

Heikal menjelaskan, banyak member grup ASLI pakai helm full face premium seperti Arai RX-7X atau Shoei X-14, ketika naik motor matic.

"Karena pakai riding gear seperti helm dan jaket itu kan preventif, mencegah kemungkinan terburuk saat kecelakaan," jelas Heikal.

Selain itu, banyak alasan mengapa pengguna motor matic pakai helm full face, yang brother bisa simak disini.