Find Us On Social Media :

Marc Marquez Crash Parah di MotoGP Spanyol, Segini Biaya Perbaikan Motor MotoGP

By Ardhana Adwitiya, Selasa, 21 Juli 2020 | 15:45 WIB
Marc Marquez crash di MotoGP Spanyol, kira-kira berapa biaya perbaikan motor MotoGP? (MotoGP.com)

MOTOR Plus-online.com - Marc Marquez crash parah di MotoGP Spanyol 2020 (19/7/2020), segini biaya perbaikan motor MotoGP.

Pembalap tim Repsol Honda, mengalami insiden high side crash di tikungan 4 Sirkuit Jerez.

Padahal ronde MotoGP Spanyol menyisakan beberapa lap lagi.

Akibat insiden itu, Marc Marquez mengalami patah tulang pada lengan kanannya.

Baca Juga: Marc Marquez Patah Tulang, Bos Honda Sebut Hal Positif dari MotoGP Spanyol 2020

Baca Juga: Marc Marquez Pasti Absen di MotoGP Andalusia 2020, Hari Ini Operasi

Karena cedera tersebut, Marc Marquez terancam tidak bisa mengikuti MotoGP Andalusia pada akhir pekan ini (26/7/2020).

Video insiden itu bisa brother lihat di berbagai media sosial MotoGP.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

@marcmarquez93 will undergo surgery after this horrendous crash at Jerez! ???? We wish the world champion the very best in his recovery! ???? #SpanishGP ???????? #MotoGP #MM93 #Motorsport #Motorcycle #Racing

Sebuah kiriman dibagikan oleh MotoGP (@motogp) pada

Terlihat motor MotoGP yang dipakai Marquez terpental dan terseret sampai ke gravel.

Selain itu, beberapa komponen RC213V terlihat hancur.

Baca Juga: Valentino Rossi Komentari Insiden High Side Dialami Marc Marquez di MotoGP Spanyol 2020, Nih Katanya

Kira-kira butuh biaya berapa untuk memperbaikinya?

Spare part motor MotoGP dibuat dari bahan yang enggak murah, seperti karbon, titanium, hingga magnesium.

Ternyata dibutuhkan minimal ratusan ribu Euro untuk membenahi motor yang mengalami kecelakaan.

Begitulah gambaran yang diberikan Christophe Bourguignon, teknisi tim LCR Honda yang dimotori pembalap asal Inggris, Cal Crutchlow.

Baca Juga: Marc Marquez Patah Tangan Terjungkal di MotoGP Spanyol 2020, Kenalan dengan High Side Crash dan Low Side Crash

"Setiap satu kecelakaan dalam MotoGP sebuah tim akan rugi sekitar 100 ribu Euro (Rp 1,5 miliar)," kata Christophe Bourguignon dikutip dari tuttomotoriweb.

Kalaupun cuma rusak ringan, paling sedikit dana yang dikeluarkan sebesar 15 ribu Euro atau Rp 240 jutaan.

Bourguignon menambahkan, jika beruntung, komponen lama masih bisa dipakai lagi, tapi itu sangat jarang terjadi.

Itu baru tim sekelas LCR Honda, bagi tim pabrikan seperti Repsol Honda, biaya yang harus dikeluarkan untuk menyiapkan motor MotoGP bisa 2 kali lipat!

Baca Juga: MotoGP Spanyol 2020 Usai, Marc Marquez Malah Patah Tulang, Salah Puig dan Santi?

"Motor untuk MotoGP punya tenaga besar dan sangat kencang, kami para teknisi tidak akan mengambil risiko untuk memakai onderdil bekas yang berpotensi membahayakan pembalap," tambah Bourguignon.

Untuk rem saja misalnya, satu set dibanderol seharga 10 ribu Euro atau Rp 150 jutaan.

Bahkan komponen remeh seperti baut saja harganya bisa tembus jutaan rupiah.

Gimana enggak mahal, baut motor MotoGP spesifikasinya seperti baut pesawat terbang dan dibuat dari titanium.

Baut titanium dari HRC dengan spek motor MotoGP (GridOto.com)