Find Us On Social Media :

Jelang MotoGP Austria 2020, Bos Repsol Honda Update Kondisi Marc Marquez

By Ardhana Adwitiya, Sabtu, 15 Agustus 2020 | 13:35 WIB
Jelang MotoGP Austria 2020, bos Repsol Honda Alberto Puig kasih kabar terbaru Marc Marquez. (Instagram.com/marcmarquez93)

MOTOR Plus-online.com - Jelang MotoGP Austria 2020, bos Repsol Honda, Alberto Puig mengupdate kondisi Marc Marquez.

Seperti yang brother tahu, Marc Marquez harus absen lagi di MotoGP Austria akibat patah tulang humerus kanannya.

Parah tulang yang dialami Marc Marquez terjadi saat race day MotoGP Spanyol 2020.

Walau sudah dioperasi sampai dua kali, kini Marc Marquez dipaksa untuk beristirahat sebelum kembali naik motor MotoGP Honda RC213V.

Baca Juga: Live Streaming MotoGP Austria 2020, Banyak Posisi Nyalip Dijamin Seru!

Baca Juga: Live Streaming MotoGP Austria 2020, Jadwal Latihan Resmi dan Kualifikasi Hari Ini

Kini gelaran MotoGP 2020 memasuki ronde ke-4 di sirkuit Red Bull Ring, Spielberg, Austria.

Tercatat sudah dua ronde MotoGP dilewati Marc Matquez, yakni GP Andalusia dan Ceko.

Dengan absennya Marc Marquez di MotoGP Austria, otomatis ia belum sama sekali mengantongi poin di musim ini.

Manajer Tim Repsol Honda, Alberto Puig memberi update terbaru tentang kondisi juara dunia delapan kali itu.

Baca Juga: Hasil FP2 MotoGP Austria 2020, Jack Miller Tercepat di Trek Basah, Valentino Rossi 10 Besar

"Sedikit demi sedikit dia mulai pulih, tetapi operasi kedua lebih rumit daripada yang pertama," kata Alberto Puig dikutip dari MotoGP.com.

"Tetapi dia sedang beristirahat, dia tenang, jelas ingin berada di sini, tetapi ia paham ada masalah di tubuhnya," sambungnya.

"Ia beristirahat, tetapi Marc sudah tahu bahwa dia adalah orang yang sangat optimis," tambahnya.

"Dia terlahir sebagai pembalap hebat, saya tidak perlu mengatakannya sekarang," lanjutnya.

Baca Juga: Live Streaming Hasil FP1 MotoGP Austria 2020, Pol Espargaro Tercepat, Valentino Rossi Kemana?

"Mulai sekarang, semua ini telah terjadi, anda akan mengingat ini dan anda pasti akan menarik kesimpulan positif, telah belajar banyak," ungkap Puig.

Melihat kondisi Marc Marquez, isu comeback pembalap nomor 93 itu bakal terjadi di sirkuit Misano bulan September nanti.

Namun, Puig tidak mengatakan kapan Marc Marquez dapat kembali ke trek.

"Tujuannya memberikan waktu untuk patah tulang dan berlanjut dari hari ke hari," lanjut Puig.

Baca Juga: Waduh! MotoGP Austria 2020 Diprediksi Bakal Hujan, Siap-siap Wet Race

"Lihat bagaimana itu berkembang, pahami bahwa ini bukan masalah berminggu-minggu," sambung Puig.

"Itu adalah patah tulang yang penting, tapi hei, evolusi pasien sangat penting dan juga memahami jenis patah tulang yang dia alami," tutupnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Caer está permitido, levantarse es una obligación ???????? Gracias a tod@s por los mensajes de apoyo! Falling is allowed, getting up is an obligation ???????? Thank you all for the messages of support! #MM93

Sebuah kiriman dibagikan oleh Marc Márquez (@marcmarquez93) pada