Find Us On Social Media :

Wah Asyik Nih IOOF 2020 Bakal Dimulai Besok, Bikers Mau Nyari Mobil Baru Jadi Makin Gampang

By Galih Setiadi, Senin, 24 Agustus 2020 | 13:04 WIB
IOOF 2020 jadi sarana bikers buat nyari mobil baru jadi makin mudah. (IOOF)

MOTOR Plus-online.com - Siap-siap, IOOF 2020 bakal hadir besok, bikers mau nyari mobil baru jadi mudah.

Pameran Indonesia Otomotif Online Festival 2020 (IOOF) ini bakal dimulai 25 Agustus besok, bro.

Sesuai namanya, IOOF 2020 bakal digelar secara online.

Ini mengikuti tren banyak acara otomotif, yang sekarang banyak digelar secara online.

Baca Juga: Bikers Siap-siap, Pergub Ganjil Genap Motor Sudah Ada, Sudah Mulai Berlaku?

Semangat itu membuat Google dan KG Media untuk menyelenggarakan IOOF 2020.

IOOF bakal diselenggarakan 25 - 29 Agustus 2020 mendatang, dan bisa diikuti secara langsung di kanal gridoto.com/ioof dan channel YouTube GridOto.

"Cara masyarakat Indonesia dalam mencari konten yang relevan, melakukan riset, dan membeli mobil kini lebih bergeser ke online, dan itu didominasi oleh orang-orang berusia 18-35 tahun," buka Randy Jusuf, selaku Managing Director Google Indonesia dalam keterangan resminya, pada Jumat (14/8/2020).

IOOF merupakan festival otomotif daring yang pastinya seru banget.

Baca Juga: Bikers Bisa Tenang, Gak Langsung Diterapkan, Pemprov DKI Lakukan Ini Dulu Sebelum Ganjil Genap Motor Berlaku