Find Us On Social Media :

Terungkap! Andrea Dovizioso Blak-blakan Soal Performa Jeblok Kualifikasi MotoGP Musim Ini

By Joni Lono Mulia, Sabtu, 19 September 2020 | 07:15 WIB
Andrea Dovizioso (kiri) bersama crew chief Alberto Giribuola (kanan) bilang biang keladi performa Ducati Desmosedici GP jeblok musim ini karena ban belakang baru dari Michelin tahun ini (Twitter @DucatiCorse)

MOTOR Plus-online.com - Terungkap! Andrea Dovizioso blak-blakan bilang biang keladi performa jeblok kualifikasi MotoGP musim ini di atas motor MotoGP Desmosedici GP.

Total sudah 6 ronde MotoGP yang sudah dijalani Andrea Dovizioso

Pembalap MotoGP dari Ducati Team itu dari 6 ronde MotoGP musim ini, mulai MotoGP Spanyol, Andalusia, Ceko, Austria, Styria dan San Marino.

Andrea Dovizioso belum sekalipun menempati posisi start terdepan alias pole position.

Baca Juga: Baru Ngeh, Pembalap Ducati Ini Gak Tampil Pol di Tes MotoGP 2020 Misano, Ternyata Ini Alasannya

Baca Juga: Juara di Klasemen MotoGP 2020, Andrea Dovizioso Bilang Ada yang Aneh

Jangankan meraih pole position, start barisan depan saja tak sekalipun diperoleh Andrea Dovizioso musim ini.

Padahal, Andrea Dovizioso mengakui bila posisi start di barisan depan jadi modal penting bisa duel mendapatkan podium atau juara.

Sampai-sampai Andrea Dovizioso secara blak-blakan mengungkapkan bila kondisi performa buruk di kualifikasi musim ini biang keladinya ada di ban belakang MotoGP yang baru.

Sebagai informasi, pemasok ban tunggal Michelin asal Prancis memasok kompon ban belakang MotoGP yang baru.

Hal itu diungkapkan Andrea Dovizioso di sesi konferensi pers MotoGP Emilia Romagna di sirkuit MotoGP Misano, Kamis (17/9/2020).

Baca Juga: Puncaki Klasemen Sementara MotoGP 2020, Andrea Dovizoso Malah Gak Puas

"Kami merasa performa kurang apik Ducati di sesi kualifikasi karena ban belakang baru musim ini membuat performa kami tak sebaik musim kemarin," ujar Andrea Dovizioso.

Terbukti, Andrea Dovizioso dalam beberapa ronde MotoGP musim ini kesulitan untuk bisa menembus barisan start terdepan.

"Bahkan kami kesulitan mendapatkan ritme dan setting akibat ban belakang sejak sesi latihan resmi," imbuh Andrea Dovizioso.

Meskipun demikian, Andrea Dovizioso mengaku dapat pencerahan setelah tes MotoGP 2020 Misano, Selasa (15/9/2020) kemarin.

"Dari tes MotoGP 2020 Misano, kami dapat pengetahuan setelah beberapa ronde bagaimana memahami karakter ban belakang musim ini dengan setting motor kami," antusia Andrea Dovizioso.

Baca Juga: Gak Jadi Di MotoGP Misano, Bos Ducati Team Ungkap Kapan Umumkan Gantinya Andrea Dovizioso Musim Depan

Andrea Dovizioso berharap apa yang diperolehnya di tes MotoGP 2020 Misano bisa meningkatkan performa dirinya dengan Ducati Desmosedici di MotoGP Emilia Romagna ini.

Apakah curhat Andrea Dovizioso ini terbukti dan membuat Ducati Desmosedici GP kembali kompetitif di ronde 7 MotoGP Emilia Romagna kali ini?

Lebih serunya, fanatikan MotoGP jangan sampai lewatkan ronde 7 MotoGP Emilia Romagna di sirkuit MotoGP Misano pekan ini.

Dimulai hari ini, Jumat (18/9/2020) dimulai dengan latihan resmi 1 dan 2 (FP1 dan FP2).

Kemudian besok hari Sabtu, (19/9/2020), melakoni sesi latihan resmi 3 dan 4 (FP3 dan FP4) serta sesi kualifikasi 1 dan 2 (Q1 dan Q2).

Baca Juga: Valentino Rossi Pensiun Digantikan Andrea Dovizioso, Bos Tim Petronas Yamaha SRT Langsung Bereaksi

Puncaknya adalah raceday atau balapan MotoGP Emilia Romagna, Minggu (20/9/2020) mulai pukul 19:00 WIB.

DAFTAR PERFORMA ANDREA DOVIZIOSO DI 6 RONDE TERAKHIR MUSIM INI

RONDE MOTOGP POSISI START POSISI FINIS
 6  San Marino  9  7
 5  Styria  8  5
 4  Austria  4  1
 3  Ceko  18  11
 2  Andalusia  14  6
 1  Spanyol  7  3