Find Us On Social Media :

Gokil! Modifikasi Kawasaki KLX150 Jadi Motor Listrik,Mesinnya Bikin Penasaran Buatan Anak Indonesia Nih

By Fedrick Wahyu,M Aziz Atthoriq, Kamis, 22 Oktober 2020 | 16:15 WIB
Gokil! Modifikasi Kawasaki KLX150 jadi motor listrik, mesinnya bikin penasaran buatan anak Indonesia nih. (Youtube @bapak mustofa kepala jenggot)

"Setang pistonnya bisa saja dilepas tapi nanti malah repot harus balance lagi, jadi potong saja. Toh sudah tidak terpakai," ungkapnya di video YouTube-nya.

Kemudian putaran dinamo gerinda disalurkan lewat gear ke kruk as, sehingga transmisi 5 percepatan Kawaskai KLX 150 masih bisa digunakan.

 

Blok dan head silinder Kawasaki KLX 150 berganti gerinda keramik (Youtube/Bapak Mustofa Kepala Jenggot)

Lalu dipasang juga dimmer sebagai controller untuk menggantikan throttle gas Kawasaki KLX listrik ini.

Sebagai sumber tenaga, awalnya digunakan aki motor yang arusnya diubah dari DC 12 V menjadi AC 220V lewat perantara sebuah inverter.

Sayangnya, aki tersebut terlalu kecil sehingga tak mampu bertahan lama menghidupkan mesinnya.

Wujud jadi dari Kawasaki KLX 150 bertenaga listrik (Youtube/Bapak Mustofa Kepala Jenggot)
Solusinya, diganti dengan aki berdaya lebih besar dan motor pun sukses berfungsi normal meskipun tarikan awal cukup berat menurutnya.

Alhasil, terciptalah Kawasaki KLX 150 listrik low budget yang begitu menarik dan inovatif.

Untuk detailnya, tonton video berikut ini.