Find Us On Social Media :

Tampang Sangar Dan Bodi Bongsor, Kembaran Honda Vario 125 Ini Punya Fitur Yang Lengkap!

By Fadhliansyah, Selasa, 3 November 2020 | 11:30 WIB
Tampang Sangar dan Body Bongsor, Kembaran Honda Vario 125 Ini Punya Fitur yang Lengkap! (2bahn.vn)

MOTOR Plus-online.com - Punya tampang sangar dan bodi bongsor, kembaran Honda Vario 125 ini memiliki fitur yang lengkap lo.

Motor yang dimaksud adalah Honda NX125 2021, yang baru meluncur pada akhir bulan Oktober 2020 kemarin.

Gimana enggak disebut kembaran Honda Vario 125, lihat saja bagian lampu depannya, mirip banget kan?

Yap, bicara soal desain motor Honda NX125 2021 memang sepintas mirip dengan Vario 125.

Honda NX125 2021 meluncur (2bahn.vn)

Baca Juga: Honda Vario 125 Lama Dibikin Hedon, Biaya Modifikasi Tembus Rp 25 Juta

Baca Juga: Modifikasi Honda Vario Matic Ride Indo, Ada Yang Habis Rp 35 Juta!

Tapi secara keseluruhan, bodi NX125 terlihat lebih gambot dan berisi dibandingkan Vario 125.

Honda NX125 diberi penerangan full LED dengan DRL tajam di bagian depan.

Panel instrumen motor baru Honda ini full digital dengan informasi kecepatan, trip meter, dan lainnya.

Panel instrumen full digital melekat di Honda NX125. (Newmotor.com.cn)

Soal pengereman, Honda NX125 tersedia fitur Combi Brake System (CBS).

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Motor Baru Saudara Honda Vario 125 yang Baru Launching, Mulai dari Spek Sampai Harganya!

Selain itu, ada port USB yang nantinya bisa isi daya ponsel.

Dari spek mesinnya, Honda NX125 2021 ini bermesin 125 cc silinder tunggal dengan pendingin udara.

Honda NX125 2021 punya power maksimal 8,8 dk pada putaran mesin 7.500 per menit.

Sementara torsi puncaknya sanggup mencetak angka sampai 9,7 Nm di 6.000 rpm.

Baca Juga: Selain Honda PCX 150, Ternyata Motor Ini Juga Pernah Jadi Mas Kawin dan Seserahan

Kompartemen depan Honda NX125 (2bahn.vn)

Dengan spek segitu, motor baru saudara Honda Vario 125 ini punya bobot sekitar 106 kg.

Urusan akomodasi juga motor ini terbilang lumayan lega, di bagian depan ada dua kompartemen yang bisa digunakan untuk membawa berbagai barang.

Dan bagasinya, muat untuk menaruh satu buah helm open face.

Untuk harga jualnya ternyata juga mirip-mirip nih bro.

Baca Juga: Kenalin Nih Matic Ride Indo, Inspirasi Modifikasi Honda Vario Elegan

Bagasi Honda NX125 muat helm (2bahn.vn)

Honda NX125 versi standar dibanderol Rp 20,8 jutaan.

Sementara tipe CBS-nya dijual dengan harga Rp 22,3 jutaan.

Honda Vario 125 sendiri, dibanderol mulai Rp 20,6 juta (OTR Jakarta).

Sayangnya NX125 ini belum dijual di Indonesia, tapi seandainya motor ini masuk ke Indonesia, brother pilih NX125 atau Vario 125 nih?

Motor baru Honda NX125, saudara Honda Vario 125. (Newmotor.com.cn)