Find Us On Social Media :

Jelang MotoGP Portugal 2020, Kenalan Sama Sirkuit Roller Coaster Portimao

By Ardhana Adwitiya, Minggu, 22 November 2020 | 17:25 WIB
Jelang MotoGP Portugal 2020, kenalan lagi sama sirkuit roller coaster Portimao (Bikesportnews.com)

MOTOR Plus-online.com - Jelang MotoGP Portugal 2020, kenalan sama sirkuit roller coaster Portimao.

MotoGP Potugal 2020 menjadi ronde penutup MotoGP 2020 yang digelar di Autodromo Internacional do Algarve atau dikenal sebagai sirkuit Portimao.

Pada seri terakhir MotoGP 2020, Franco Morbidelli, Fabio Quartararo dan beberapa pembalap lainnya setuju kalau sirkuit Portimao mirip roller coaster.

Penilaian tersebut tentu bukan tanpa alasan, namun sirkuit Portimao ini memang memiliki karakter lintasan yang berbeda dari sirkuit lainnya.

Baca Juga: Tegang Sampai Akhir! Video Detik-detik Sesi Terakhir Kualifikasi MotoGP Portugal 2020

Baca Juga: Nah Loh! Balapan MotoGP Portugal 2020 Belum Dimulai, Maverick Vinales Malah Enggak Yakin Menang

Hal itu karena sirkuit dengan panjang 4.658 km ini memiliki beberapa tanjakan dan turunan disertai tikungan ke kanan menuju trek lurus.

Melansir MotoGP.com, sirkuit hasil rancangan Ricardo Pena ini memiliki 15 tikungan yang terdiri dari sembilan ke kanan dan enam ke kiri.

Pada tahun 2008, sirkuit Portimao resmi dibuka setelah pengerjaan konstruksi kurang lebih tujuh bulan.

Dalam pengerjaan konstruksi tersebut, pihak pengelola telah menghabiskan dana kurang lebih 195.000.000 Euro pada 2008.