Find Us On Social Media :

Toyota Coms, Mobil Listrik 1 Penumpang Masuk Indonesia Tahun Depan, Harganya Setara Kawasaki Ninja 650 SE?

By M Aziz Atthoriq, Kamis, 26 November 2020 | 12:40 WIB
Toyota Coms, mobil listrik 1 penumpang masuk Indonesia tahun depan, harganya setara Kawasaki Ninja 650 SE? (Toyota Europe)

 

MOTOR Plus-Online.com- Toyota Coms, mobil listrik 1 penumpang masuk Indonesia tahun depan, harganya setara Kawasaki Ninja 650 SE?

Belakangan ini trend kendaraan listrik sedang hits dan ramai diperbincangan masyarakat Indonesia.

Setelah beberapa waktu lalu motor listrik yang diklaim buatan anak Indonesia bermerek Gesits yang diresmikan Presiden Joko Widodo.

Gak cuman itu, PLN dalam kesempatan Ngovi (Ngobrol virtual) bareng tim MOTOR Plus juga menyatakan bahwa telah siap menyambut era kendaraan listrik.

Baca Juga: Puluhan Kode Rahasia Telkomsel Indosat dan XL Dapatkan Kuota Internet Murah, Selain *363# Masih Banyak yang Lain

Nah baru-baru ini beredar kabar jika Toyota akan memperkenalkan produk mobil listriknya ke Indonesia.

PT Toyota Astra Motor (TAM) mengungkapkan bahwa akan menghadirkan mobil listrik murni berbasis baterai alias battery electric vehicle (BEV) ke pasar dalam negeri mulai tahun depan.

Toyota Coms yang dikabarkan akan hadir di Bali tahun depan (Kompas)

Melalui dua pendekatan, pabrikan asal Jepang tersebut tidak hanya menjual tekologinya.

Tapi juga membangun konsep EV Ecotourism guna mendorong ekosistem elektrifikasi lebih luas yang berkerja sama dengan ITDC Nusa Dua, Bali.

Baca Juga: Asyik Nih! Bantuan Langsung Tunai (BLT) Rp1,8 Juta Cair, Bikers Bisa Nabung dan Hemat Uang Bensin Segini

Dilansir dari Kompas.com (26/11/2020) Direktur Pemasaran TAM Anton Jimmy Suwandi menyatakan.

Langkah tersebut diambil supaya semakin banyak masyarakat Indonesia yang bisa merasakan kendaraan listrik atau ramah lingkungan.

Toyota Coms (autoevolution.com)

Sehingga, proses edukasi elektrifikasi merata.

"Kemudian untuk Bali Project, salah satu mobil ramah lingkungan yang disiapkan Toyota Coms. Konsepnya mobility-sharing," kata dia belum lama ini.

"Nanti di sana terdapat layanan mobilitas yang terintegasi bagi semua masyarakat.

Baca Juga: 18 Lowongan Kerja BUMN, Lulusan S1 Buruan Daftar Bro, Catat Syarat dan Cara Daftarnya Nih

Tujuan besarnya, selain memberikan edukasi dan experience EV yang lengkap, kami ingin memberikan sebuah layanan transportasi di salah satu area pariwisata dengan pendekatan ramah lingkungan," lanjut Anton.

Toyota Coms atau T-Coms sendiri merupakan mobil listrik mungil single-seater alias berkapasitas 1 orang yang diproduksi Toyota Auto Body di Jepang.

Konsepnya ditunjukkan sebagai alat transportasi dengan jarak terbatas jadi cocok digunakan pada kawasan tertentu.

Coms digerakkan oleh motor listrik tunggal yang terletak di roda belakangnya.

Baca Juga: Canggih! Ini Dia Deretan Fitur Yamaha GEAR 125, Motor Matic Termurah Tahun Ini

Baca Juga: Puluhan Kode Rahasia Telkomsel Indosat dan XL Dapatkan Kuota Internet Murah, Selain *363# Masih Banyak yang Lain

Motor listrik pada Toyota Coms tersebut sanggup menghasilkan daya 6,8 PS dan torsi maksimum 40 Nm dengan kecepatan rata-rata 60 kpj.

Tapi patut diperhatikan, dalam keadaan baterai penuh, dimana durasi pengisiannya sekitar 6-7 jam (0-100 persen), mobil hanya bisa menempuh jarak sekitar 50 kilometer.

Dari kabar yang beredar harga Toyota Coms ini $12.600 atau sekitar Rp 178.088.400,-

Kawasaki Ninja 650 (Dok.Motorplus)

Wah harga tersebut selisih Rp 8 jutaan dengan Kawasaki Ninja 650 SE.

Dikutip MOTOR Plus dari situs resmi Kawasaki Harga Ninja 650 SE Rp 170.200.000

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul toyota-coms-mobil-listrik-1-penumpang-bakal-hadir-tahun-depan-di-bali.