Find Us On Social Media :

Ini Ciri SPBU Pertamina Punya Takaran Pas Menurut Versi Orang Awam

By Aong, Sabtu, 5 Desember 2020 | 11:36 WIB
Ilustrasi SPBU takarannya pas banyak angkot atau angkutan umum antri (AONG)


MOTOR Plus-online.com - Banyak pemilik motor atau mobil fanatik dalam memilih SPBU tertentu dalam pengisian bensin.

Orang awam yang fanatik dalam memilih pom bensin buka suara ciri SPBU yang punya takaran pas menurut versinya masing-masing.

"Takaran yang PAS paling simpel adalah antrian dari angkutan perkotaan... Mereka lebih merasakan PAS atau tidaknya," jelas Rifki Ferdiansyah Lubis di kolom komentar grup Facebook MOTOR Plus Reader.

Yang dimaksud Rifki, ciri pom bensin yang takarannya pas jika banyak angkot antri dalam mengisi bensin di SPBU tersebut.

Baca Juga: Terungkap! Ternyata Ini Arti Angka-angka yang Tertulis di SPBU Pertamina, Beda-beda lo!

Baca Juga: Awas Perhatikan Ketika Isi Bensin Ternyata SPBU Pertamina Ada 3 Macam

Sedangkan menurut Asep Anwar, "Yang bagus tu SPBU Pertamina retail atau SPBU COCO SPBU asli milik Pertamina."

Namun omongan Asep Anwar diluruskan oleh Burhan Cadabra, "Itu bukan milik Pertamina. Itu milik grup COCO. Kebetulan kantor saya berlangganan di pom grup COCO."

Jadi bikin penasaran apa sih yang dimaksud SPBU COCO tersebut?

Dikutip dari Kompas.com, Eko Kristiawan Unit Manager Communication, Relationship & CSR PT Pertamina (Persero) memberi keterangan.

Baca Juga: Update Harga Bensin Pertamina Terbaru Desember 2020, Ternyata Ini Beda SPBU Kode 31 dan 34