Find Us On Social Media :

TKKR Racing Team Rombak Motor Yamaha MX King Jadi Motor Balap Moto3

By Ardhana Adwitiya, Senin, 11 Januari 2021 | 15:00 WIB
TKKR Racing Moto3 rombak Yamaha MX King jadi motor balap sekelas Moto3. (Paultan.org)

MOTOR Plus-online.com - Wuih, TKKR Racing Team rombak motor Yamaha MX King jadi motor balap sekelas Moto3.

Nama TKKR Racing Team memang terdengar beberapa bulan belakangan setelah mundur dari SAG Team.

SAG Racing Team pun mengambil kesempatan yang ditawarkan Mandalika Racing Team Indonesia (MRTI) dan melahirkan Pertamina Mandalika SAG Racing Team.

TKKR Racing team didirikan Bobie Farid Shamsudin pada tahun 2016 dan mencuat di dunia balap motor Malaysia pada tahun 2017.

Baca Juga: Siapa Sih SAG Racing Team? Jadi Rebutan Mandalika Racing Team Indonesia dan ONEXOX TKKR Di Moto2 Tahun Ini

Baca Juga: Ribut-ribut Mandalika Racing Team Indonesia Dengan ONEXOX TKKR, Begini Jawaban Bos SAG Racing Team

Sejak saat itu, TKKR Racing Team bersaing di kejuaraan balap motor, baik tingkat regional maupun internasional.

Seperti Petronas Cub Prix, Asian Road Racing Championship (ARRC), dan bahkan kelas Moto2.

Kini TKKR Racing Team membuat prototipe motor balap baru loh.

Motor balap ini dibuat dari basis motor bebek Yamaha MX King atau di Malaysia lebih dikenal dengan nama Yamaha Y15ZR.

Baca Juga: Ngeri, Pembalap Moto3 dan World Supersport Alami Kecelakaan Parah

Prototipe motor balap garapan TKKR Racing Team asal Malaysia. (Paultan.org)