Find Us On Social Media :

Kecil Tapi Gahar, Modifikasi Motor Honda Monkey Bergaya Cafe Racer

By Yuka Samudera, Jumat, 15 Januari 2021 | 21:00 WIB
Kecil tapi gahar, modifikasi motor Honda Monkey ini bergaya cafe racer. (Onur Aynagöz/BikeExif)

MOTOR Plus-Online.com - Kecil tapi gahar, modifikasi motor Honda Monkey ini bergaya cafe racer.

Merasa kurang terlihat klasik dan galak, Alp, seorang pemilik Honda Monkey 125 terbaru ini menunjuk Bunker Custom Cycles asal Istanbul, Turki, untuk merombak motor ini.

Mert dan Can Uzer, dua orang di belakang Bunker Custom ini akhirnya menyanggupi permintaan Alp untuk memodifikasi Honda Monkey miliknya.

Uzer bersaudara menyesuaikan konsep modifikasi yang diusung dengan nilai historis yang diceritakan oleh Alp.

Baca Juga: Honda Monkey Makin Kece Berkat Modifikasi Bertabur Spare Part Mewah

Baca Juga: Honda Monkey Edisi Bobby Banana Meluncur, Desainnya Ganteng Maksimal

Kecil tapi gahar, modifikasi motor Honda Monkey ini bergaya cafe racer. (Onur Aynagöz/BikeExif)

Akhirnya, konsep cafe racer yang simpel namun terlihat galak dipilih untuk motor mini ini.

Bagian tangki sengaja dilukis ilustrasi 'Gorilla' sebagai identitas motor ini.

Proses pengecatan tangki ini pun unik, hasil karya ini dilakukan oleh Flama Design House dengan menggunakan teknik hand-painting!

Lalu selanjutnya adalah menyesuaikan suspensi depan dengan lowering kit spesialis suspensi asal Taiwan yaitu Racingbros.