Find Us On Social Media :

Lampu Honda PCX 160 Bisa Ganti Warna Pakai HP, Segini Harganya

By Reyhan Firdaus, Rabu, 24 Februari 2021 | 13:15 WIB
Lampu Honda PCX 160 modifikasi Kedai Riders bisa dikontrol lewat HP (Reyhan Firdaus / Motorplus-online)

MOTOR Plus-online.com - Lampu Honda PCX 160 bisa ganti warna pakai HP, segini harganya.

Honda PCX 160 2021, mulai banyak dimodifikasi mulai dari mesin sampai bagian lainnya.

Salah satu yang lagi viral, adalah modifikasi lampu depan Honda PCX 160 2021.

Model dan fiturnya juga bikin kaget, karena bisa dikontrol lewat aplikasi smartphone.

Baca Juga: Honda PCX 160 Dibongkar Mesinnya, Kok Pemilik PCX Sampai Vario Kecewa?

Baca Juga: Daftar Harga Aksesoris Honda PCX 160 2021, Ada yang Cuma Rp 50 Ribuan

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kedai Riders Shop (@kedai_riders_shop)

Lampu Honda PCX 160 canggih ini, datang dari Kedai Riders yang biasa main elektronik motor.

"Namanya lampu DRL RGB 2021 with welcome smart light," jelas Rahmat Nya Musliah, owner Kedai Riders.

Fitur paling utama, adalah kombinasi beragam warna RGB (Red, Green and Blue) buat lampunya.

"Ada 200 mode warna, dan punya transisi yang animatis jadi enak dilihat," lanjut Rahmat yang bermarkas di Puri Beta Ciledug, Tangerang Selatan.

Baca Juga: Jadi Rujukan Modifikasi NMAX dan ADV, Kedai Riders Awalnya Servis PS

Kecerahannya juga bisa diganti, dan bisa disesuaikan keinginan serta kebutuhan.

"Misalnya saat siang ingin putih, atau cenderung kuning yang warm buat tembus kabut," sebut Rahmat.

Tidak hanya itu, lampu sein di atasnya juga punya mode running lights ala mobil-mobil kekinian.

"Ada juga animasinya, jadi saat menyalakan motor terlihat mirip mobil kan," tunjuk Rahmat.

Baca Juga: Honda PCX 160 2021 Lebih Lincah, Pengaruh Rangka dan Ban Lebih Besar

Lampu Honda PCX 160 dari Kedai Riders punya 200 kombinasi warna (Reyhan Firdaus / Motorplus-online)

Kontrol lampu ini sendiri menggunakan aplikasi khusus, yang terhubung menggunakan Bluetooth.

Enaknya lagi, Kedai Riders juga menyediakan lampu serupa buat motor matic lain.

"Harganya Rp 2,5 juta untuk Honda PCX series, dan Rp 1,8 juta buat Honda Vario series," jelas Rahmat.

Pemasangannya cukup 3 jam sekaligus bongkar, dan ada garansi 3 bulan untuk servis dan spare part.

Tertarik pasang lampu ini, brother bisa mengontak Kedai Riders di 081282227990.